Sukses

Ada Aplikasi Operasi Plastik Sedot Lemak di Permainan Anak-anak

Operasi plastik saat ini seperti sesuatu hal yang mudah dilakukan kaum wanita. Namun, bagaimana jika anak-anak tahu lebih awal dari game

Operasi plastik saat ini seperti sesuatu hal yang mudah dilakukan kaum wanita. Namun, bagaimana jika anak-anak tahu lebih awal dari sebuah game? Tentu orangtua marah besar. Itulah yang terjadi ketika ada aplikasi operasi plastik Barbie pada permainan anak-anak.

Aplikasi tersebut adalah Plastic Surgery & Plastic Doctor di iTunes dan memicu reaksi besar di twitter dengan kampanye EverydaySexism.

Seperti dikutip Handbag, Rabu (15/1/2014), pengguna media sosial bereaksi keras setelah menemukan Plastic Surgery & Plastic Doctor & Plastic Hospital Office untuk Aplikasi Barbie Version dari Corina Rodriguez di iTunes.

Aplikasi tersebut dirancang untuk anak usia sembilan tahun. Dengan kondisi tersebut anak-anak berkesempatan mengoperasi Barbie agar membuatnya terlihat lebih cantik.

Dalam deskripsi aplikasi operasi plastik menyebutkan, `Gadis malang ini kelebihan berat badan yang tak berdiet bisa ditolong. Di klinik kami, dia bisa dioperasi yang kami sebut dengan sedot lemak (liposuction) yang akan membuatnya langsing dan cantik."

"Kita harus membuat luka kecil di daerah yang bermasalah dan menyedot keluar kelebihan lemak. Apakah Anda akan mengoperasinya, dokter?," isi dalam aplikasi.

Pengguna twitter Marcus Barber yang pertama kali memberitahukannya ke Everyday Sexism bahwa aplikasi ini sangat, sangat menakutkan. Sejak saat itu, sebuah kampanye diluncurkan agar aplikasi tersebut dilarang.

(Mel/*)

Baca Juga:

Aplikasi Operasi Plastik Bikin Dokter Khawatir

Wanita Ini Rela Sedot Lemak Agar Bisa Kenakan Pakaian Dalam

Wajah Anak Jadi Cantik karena Pijatan dan Sendok

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini