Sukses

Wanita Ini Keluhkan Kulit Menggelambir Sisa Bobot Tubuh Berlebih

Hasil dari diet kerap kali meninggalkan kulit yang menggelambir

Liputan6.com, Jakarta Kehilangan bobot tubuh sebesar seratus kilogram atau lebih adalah prestasi besar yang memerlukan perubahan gaya hidup dan tekad yang besar pula. Baik itu melalui diet, olahraga teratur, sampai menggunakan bantuan operasi bypass lambung. 

Namun tidak semua orang yang berhasil diet senang dengan hasil tersebut karena harus dihadapkan dengan kelebihan kulit yang membebani hidup dan kepercayaan diri mereka. Membuat mereka sulit berbelanja pakaian, terjadinya gesekan, tertekan, dan merasa dirinya tidak menarik.

Seperti yang terjadi pada Megan Boeh. Wanita 34 tahun ini berhasil menurunkan berat badannya dari 430lbs (195 kilogram) menjadi 205lbs (92 kilogram). Tapi dia harus menyingkirkan ekstra kulit yang menggelambir di sekitar perut, punggung bagian belakang, dan kaki sebesar 42 lbs (19 kilogram).

Dia mengaku benci dan merasa kotor dengan kondisinya saat ini. "Aku akan menyingkirkan kulit ekstra ini dalam sekejap jika aku bisa," katanya dikutip dari situs Daily Mail, Sabtu (12/12/2015)

Sekilas Megan terlihat ramping bila mengenakan pakaian lengkap. Tapi dia mampu menarik keluar segenggam kulit terkulai yang kemudian dia gantungkan ke atas depan celana. "Kulit ini yang menghalangi saya. Aku harus bebas dari kondisi ini," kata Megan sedih.

Alasan Megan melakukan operasi karena dia takut mati dalam keadaan gemuk. Selain itu dia ingin hidupnya jauh lebih sehat. Meski berat badannya telah turun cukup banyak tapi Megan masih merasa seperti memiliki bobot tubuh sebesar 430 lbs (195 kilogram).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini