Sukses

8 Cara Mudah Hindari Gigitan Nyamuk

Liputan6.com, Jakarta Nyamuk bukan hanya dapat menganggu tidur Anda di malam hari. Sejumlah penyakit berbahaya bahkan bisa dibawanya seperti malaria, DBD, demam Chikungunya, Penyakit Kuning dan kaki gajah. (Baca: Trik Terhindar Malaria Sebelum ke Papua)

Penelitian menunjukkan, faktor-faktor tertentu membuat beberapa orang lebih rentan terkena gigitan nyamuk seperti wanita hamil, saat demam, atau memiliki tipe darah O. Tapi hampir semua orang sebenarnya berisiko digigit nyamuk.

Nah, berikut ini ada cara mudah untuk menghindari gigitan nyamuk. Simak ulasannya, seperti dikutip Prevention, Selasa (26/5/2015):

1. Menggunakan lotion atau obat nyamuk

Saat diluar rumah, jangan lupa menggunakan krim anti nyamuk (lotion). Cara ini jauh lebih aman untuk menghindari gigitan nyamuk.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Atur waktu



2. Mengatur waktu

Tinggal di dalam rumah selama senja dan fajar. Sebab saat itulah banyak nyamuk keluar.

3. Hindari atau bersihkan genangan air

Nyamuk suka berkembang biak di genangan air, jadi pastikan untuk membersihkan kolam renang atau selokan. Perhatikan juga bila di dekat rumah ada danau atau genangan air.

4. Memakai baju putih

Pakaian gelap akan menarik perhatian nyamuk. Jadi gunakan pakaian dengan warna-warna cerah untuk membuat diri Anda terhindar dari gigitan nyamuk.

3 dari 3 halaman

Kurangi parfum bunga



5. Mengurangi parfum bunga

Mungkin beberapa jenis wangi bunga yang Anda sukai kerap Ada gunakan sebagai parfum. Tapi hal ini tidak seimbang jika harus digigit nyamuk.

6. Tidak minum alkohol
 
Nyamuk telah terbukti menyukai peminum alkohol. Jadi hindari minum alkohol dan menyimpan botolnya di tempat yang bersih. (Baca juga:  Tanaman yang Ampuh Usir Nyamuk).

7. Gunakan pakaian lengan panjang

Profesor Ahli Biologi Lingkungan dari Pusat Penelitian Kesehatan dan Pengembangan Kementerian Kesehatan Indonesia, Prof. Dr. Supratman Sukowati  mengatakan, hindari menggunakan pakaian terbuka khususnya di senja dan malam hari.

8. Usahakan suhu ruangan 20 derajat

Usahakan suhu kamar bila menggunakan AC dibawah 20 derajat celsius. Karena nyamuk tidak aktif di suhu tersebut. Terakhir bila diluar rumah, jangan lupa gunakan krim anti nyamuk (lotion)," jelas Supratman

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.