Sukses

Di Restoran Ini Anda Bisa Makan Organ Tubuh

Restoran bernama Hospitalis memperlakukan konsumen seperti pasien yang akan dimanjakan pelayan dengan pakaian perawat dan seragam bedah.

Apa yang terbesit ketika terucap kalimat makan di rumah sakit? hambar dan mungkin tidak menginginkan hal ini. Namun beda dengan restoran yang satu ini, banyak cara yang dilakukan para pemilik restoran untuk menarik konsumen, mulai dari hidangan sampai tema.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman



Seperti pemilik restoran di Riga, Latvia yang menyulap resto layaknya Rumah Sakit sungguhan, mulai dari ornamen sampai pelayannya dikutip Foodbeast, Jumat (30/8/2013).

Dinding dengan cat putih dan segala instrumen alat rumah sakit seperti peralatan bedah membuat para konsumen benar-benar seperti berada di rumah sakit.
3 dari 3 halaman



Restoran bernama Hospitalis memperlakukan konsumen seperti pasien yang akan dimanjakan pelayan dengan pakaian perawat dan seragam bedah.

Makanan yang dipesan disajikan di atas meja operasi lengkap dengan segala benda yang ada di rumah sakit. Anda juga seperti makan organ tubuh manusia. Minuman yang disajikan juga berada dalam kantong IV.

(Mia/Abd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.