Sukses

Sembrono, Diabetesi Bakal Idap Banyak Penyakit Lain

Bila penderita diabetes tidak peduli dengan kondisinya atau sembrono, yang diidap tak hanya kencing manis, melainkan beberapa penyakit lain yang berpotensi muncul akibat diabetes mellitus ini.

Bila penderita diabetes tidak peduli dengan kondisinya atau sembrono, yang diidap tak hanya kencing manis, melainkan beberapa penyakit lain yang berpotensi muncul akibat diabetes mellitus ini.

"Di dalam tubuh diabetes tidak hidup sendiri. Ada diabetes dengan hipertensi, diabetes dengan asam urat, dan diabetes dengan kolesterol tinggi," kata Ketua Perkumpulan Endokrinologi (PERKENI) Pusat, Prof Dr. dr. Pradana Soewondo, SpPD-KEMD  dalam Media Briefing bertajuk "Partnership for Diabetes Control in Indonesia" di Jakarta, Jumat (3/5/2013)

Bila diabetesi (penderita diabetes) sudah mengalami komplikasi, pasti akan sering ke dokter, periksa gula darah dan bakal minum banyak obat kalau mau hidup nyaman.

Pradana mencatat, setidaknya diabetesi akan 10,2 kali lebih sering mengunjungi dokter atau klinik. Sayang, sedikit sekali dokter yang memberikan pemahaman menyeluruh dan memadai mengenai penyakit yang diderita pasien-pasiennya.

"Edukasi yang saya maksud adalah memberitahu soal bahaya diabetes kepada orang yang belum pernah terkena diabetes. Sedangkan untuk orang yang sudah terkena diabetes, edukasi itu penting untuk mengingatkan pasien agar rajin berobat," tuturnya.

Dari sekian banyak penderita diabetes, 76,7 persen yang berasal dari usia 40-65 tahun rajin melakukan pengobatan dan konsultasi ke dokter. Lalu, diikuti dengan orang yang usianya 65-85 tahun sebesar 16,8 persen.

(Adt/Abd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.