Sukses

Ups! Kate Middleton Hampir Keceplosan Sebut Anaknya Perempuan

Istri Pangeran William dari Inggris Kate Middleton, hampir saja menyebutkan janin yang dikandungnya 'anak perempuan' saat mendapat hadiah boneka beruang.

Istri Pangeran William dari Inggris, Kate Middleton, hampir saja menyebutkan 'anak perempuan' saat mendapat hadiah boneka beruang. Saat itu, Duchess of Cambridge baru menyebutkan 'd' yang merujuk ke daughter (anak perempuan).

Menurut warga yang ada di acara jalan-jalan kerajaan di Grimsby, saat itu Kate diberi hadiah boneka beruang dari Diana Burton (41). Dan Duchess tersenyum serta mengatakan, "Terimakasih, saya akan mengambilnya untuk d.....saya," kata Kate
dengan terburu-buru memutus percakapannya.

Ketika seseorang dalam kerumunan bertanya apakah ia mengatakan anak perempuan dia tersenyum dan menjawab, "Saya tak mengatakan apa-apa".

Saksi mata lainnya, Sandra (67) dari Grimsby mengatakan ia yakin kalau mendengar Kate hampir mengucapkan anak perempuan.

"Kau akan mengatakan anak perempuan bukan?". Kate menjawab, 'Tidak saya tidak tahu'," ujar Sandra mencontohkan.

Seperti dikutip hollywoodlife, Rabu (6/3/2013), seorang sumber mengatakan Kate dan William baru-baru ini mengetahui jenis kelamin bayinya. "Tapi mereka hanya memberitahu orangtua mereka," ujar sumber itu.

Pada 31 Desember 2012, Ratu Elizabeth II mengeluarkan dekrit resmi yang mengatakan, jika Kate dan Pangeran William memiliki seorang bayi perempuan akan diberi gelar putri (princess). Sebelum ini, putri disebut "lady".

William dan Kate memutuskan untuk tak mengungkapkan jenis kelamin bayinya sampai waktu kelahirannya pada Juli 2013 sesuai dengan tradisi kerajaan. Jenis kelamin pewaris kerajaan memang tak pernah diungkapkan di muka umum dan pengumuman resmi tak akan dibuat sampai bayi lahir.

Sebelum Kate tak sengaja menyebut anak perempuan, spekulasi bermunculan dan kebanyakan anak perempuan. Bandar judi Ladbrokers menawarkan 4/5 melawan 11/10 untuk anak laki-laki.

Perut Kate yang kehamilannya sudah berusia 21 minggu sudah memperlihatkan tonjolan. Ia juga menceritakan bagaiamana sudah bisa merasakan gerakan bayi di perutnya. Saat ditanya Bobbie Brown (42). "Apakah itu telah bergerak atau menendang?"

"Ya, sering," jawab Kate.

Pada 3 Desember 2012, Kate menjalani pengobatan di King Edward VII Hospital di Marylebone London. Dokter mendiagnosa kalau Kate mengalami hiperemesis gravidarum, bentuk morning sickness akut yang berhubungan dengan penyakit kehamilan.

Istana juga enggan mengumumkan rincian kehamilan dan menekankan kalau Kate baik-baik saja. Kemungkinan anak Kate dan William lahir pada pertengahan Juli. (Mel/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.