Sukses

Bukan Cegah Kehamilan, Kondom Ini Bikin Wanita Lebih Cepat Hamil

Sebuah terobosan baru ada kondom yang berfungsi lebih cepat membuat wanita menjadi hamil.

Liputan6.com, Jakarta Kondom yang Anda kenal sekarang bukan hanya menjadi alat kontrasepsi untuk mencegah kehamilan. Sebuah terobosan baru menciptakan kondom yang berfungsi untuk membuat wanita cepat hamil, dan kini sudah dijual di negara Australia dan Amerika Serikat.

Bagi wanita yang sulit hamil, kondom ini termasuk pilihan yang tepat. Laporan menunjukkan, tingkat keberhasilan kondom mencapai angka 20 persen pada periode dua tahun sejak awal diluncurkan.

Berbagai laporan yang dirilis Women's Weekly, Rabu (9/11/2016), kondom non-kontrasepsi bisa diperoleh dengan harga USD 129,95, sekitar Rp 1,7 juta dalam sekali pakai.

Kondom bermerek The Stork telah membantu ratusan wanita hamil dalam dua tahun terakhir. Para ahli menilai, jumlah tersebut bisa lebih tinggi, bukan hanya ratusan wanita.

"Angka keberhasilan kondom non-kontrasepsi sebenarnya bisa lebih tinggi. Karena data tingkat infertilisasi juga besar," kata Dr Catherine Hood, peneliti yang berbicara tentang kondom non-kontrasepsi. 

Cara kerja kondom non-kontrasepsi yaitu bagian kepala kondom terbuat dari silikon untuk mengumpulkan sperma. Saat sperma sudah terkumpul, wanita dianjurkan tidak menarik kondom keluar. Biarkan kondom di dalam selama empat sampai enam jam. Setelah itu, Anda boleh menariknya keluar secara perlahan-lahan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini