Sukses

Tanda-Tanda Si Dia Naksir Anda

Gerak-gerik berikut ini menandakan si dia diam-diam naksir Anda.

Liputan6.com, Jakarta Rasa ketertarikan yang dapat muncul kapan saja benar-benar tak dapat diprediksi. Saat Anda datang ke sebuah pesta, bar, atau acara kantor lalu bertemu dengan banyak orang, Anda tidak akan pernah tahu bahwa ada seseorang yang diam-diam tertarik atau naksir dengan Anda.

Bagi individu yang tidak memiliki keberanian besar untuk mengungkapkan perasaannya tentu lebih memilih untuk memendam perasaannya. Atau tak sedikit juga dari mereka yang mampu menunjukkannya dengan cara berikut ini, dikutip dari laman The Date Report, ditulis Selasa (9/8/2016).

- Ia tertawa kencang untuk menunjukkan bahwa ia sangat merespons Anda.

- Ia mengirimkan artikel atau sesuatu yang berhubungan dengan pembicaraan yang pernah Anda dan dirinya perbincangkan.

- Ia menarik perhatian Anda dengan berpenampilan semaksimal mungkin agar Anda memuji dirinya.

- Ia mendengarkan lagu yang diunggah dalam akun media sosial miliknya dan berharap bahwa Anda melihatnya.

- Secara tiba-tiba ia berlagak akrab atau bahkan berteman baik dengan teman-teman Anda.

- Dalam setiap acara atau saat berkunjung ke bar ia tak pernah pulang terlebih dahulu--sebelum Anda pulang terlebih dahulu. 

- Ia mengirimkan gambar atau cerita lucu via chatting untuk memulai percakapan dengan Anda.

- Ia mengubah status di akun media sosialnya untuk menarik perhatian Anda.

- Ia mencoba untuk selalu berada di dekat Anda, seperti berdiri atau duduk di dekat Anda.

- Ia selalu berusaha untuk melakukan kontak mata dengan Anda.

- Ia memberi tahu Anda seputar konser, film, atau acara besar lainnya dan berharap Anda tertarik untuk pergi dengannya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.