Sukses

Wanita Ini Bisa Meninggal Bila Tidak Makan Pancake

Seorang wanita dari Bournemouth, Inggris mengatakan menderita penyakit langka yang menyebabkan tenggorokannya menyempit

Liputan6.com, Jakarta Seorang wanita dari Bournemouth, Inggris mengatakan menderita penyakit langka yang menyebabkan tenggorokannya menyempit sehingga mudah tersedak dan sulit bernapas. Namun ada satu makanan yang bisa membantunya, pancake.

Dailymail, Selasa (15/12/2015) melaporkan, Leanne Yewer menderita Recessive Dystrophic Epidermolysis Bullosa (RDEB) yang mengakibatkan tenggorokannya lecet, bahkan ketika minum air sekalipun terasa menyiksa.

"Ini mengerikan karena saya harus memasak sesuatu yang berbeda dengan orang lain. Saya merasa seperti bayi yang hanya bisa mengonsumsi makanan yang lembut. Bahkan saat minum air pun harus menangis," katanya.

Beberapa waktu lalu, Yewer sempat mencoba makan beberapa potong ayam. Alhasil, dia sulit bernapas dan nyaris meninggal. Namun dokter berhasil menyelamatkannya. 

"Saya iri dengan anggota keluarga lain yang bisa menikmati suguhan lezat saat Natal. Tapi saya akan mencoba melawan penyakit ini dengan makan kentang panggang dan kalkun," katanya.

Yewer yang lahir tanpa kulit di kakinya ini juga mengatakan, saat ini masih terus dalam pengawasan dokter. Sebab kesulitan makan membuatnya mengalami underwight (berat badan di bawah rata-rata) dan membuatnya kekurangan nutrisi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini