Sukses

Waspadalah Bila Sakit Gigi di Bagian Gusi Saat Hamil

Para wanita hamil yang sedang sakit gigi, terutama di bagian gusi, herhati-hatilah. P

Liputan6.com, Jakarta Para wanita hamil yang sedang sakit gigi, terutama di bagian gusi, herhati-hatilah. Penelitian terhadap 160 wanita menunjukkan mereka yang mengalami keluhan pada gusinya berpeluang melahirkan 35 minggu lebih awal.

Para ahli menyebutkan, penyakit gusi parah meningkatkan produksi prostaglandin dan faktor nekrosis tumor, yang merangsang kerja otot polos untuk berkontraksi.

"Ini menjadi bukti lain yang menambah alasan penyakit gusi memiliki pengaruh pada kelahiran bayi prematur selain merokok, diet dan alkohol," ujar Dr Nigel Carter, Kepala Eksekutif British Dental Health Foundation, Rabu (8/10/2014).

Dr.Nigel juga mengingatkan pada para ibu hamil untuk berhati-hati. Mereka harus menjalani perawatan yang tepat utamanya mulut dan gusi demi mengurangi risiko lahir prematur.

Kebanyakan ibu hamil menganggap enteng sakit gusi yang mereka derita. Dianggapnya itu merupakan kejadian biasa dan lumrah sehingga kunjungan ke dokter di saat-saat seperti ini minim. Apalagi mereka percaya pada mitos yang menyebut bahwa wanita hamil dilarang ke dokter gigi.

Padahal, sangat penting bagi ibu hamil, di awal kehamilannya melakukan perawatan gigi. Mungkin memang ada obat-obatan yang akan disesuaikan dengan keamanan janin.

"Penyebab kelahiran prematur bisa jadi multifaktor, dan banyak wanita yang tidak memiliki penyakit periodontal tetap melahirkan bayi prematur. Ini hanya satu petunjuk dan salah satu penyebab saja. Tapi Anda harus waspada," papar Annette Briley, konsultan bidan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini