Sukses

Berhenti Puasa Jika Diabetesi Alami Gejala Ini

Salah satu komplikasi yang dialami penderita diabetes jika mengalami puasa adalah Hipoglikemia.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu komplikasi yang dialami penderita diabetes jika mengalami puasa adalah Hipoglikemia. Kondisi ini terjadi apabila diabetesi mengalami penurunan asupan makanan sehingga menjadikan rendahnya kadar gula darah.

Yang belum banyak orang mengetahuinya, ada beberapa gejala hipoglikemia yang sering diabaikan, seperti disampaikan Marketing Manager PT Roche Indonesia- Diabetes Care, Dr. Benny Kurniawan berikut ini:

1. Berkeringat, gelisah

2. Gemetar, berdebar

3. Lidah/bibir kesemutan

4. Penglihatan ganda

5. Bingung, pembicaraan tidak jelas

6. Bila berlanjut mengakibatkan kejang, pingsan

7. Pemeriksaan gula darah kurang dari 60 mg/dl

Benny menambahkan, gula darah diperlukan tubuh sebagai sumber energi seperti otak, saraf, sel darah, otot, dan organ tubuh lainnya melalui asupan makanan, minuman, serta cadangan atau simpanan gula dari hati, lemak, serta otot dimana kadar gula darah harus dipertahankan antara 60 – 150 mg/dL. Sehingga bagi yang berisiko perlu mendapat saran dari dokter ahli.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.