Sukses

Cara Ampuh Turunkan Bobot Tubuh

Inilah satu-satunya cara agar berat badan Anda tidak menaik

Apabila Anda berdiet siap-siaplah untuk gagal. Demikian setidaknya isi sebuah buku yang menjelaskan cara satu-satunya agar tetap langsing.

Dalam buku berjudul Why Diets Fail, John Talbott dan Ahli Syaraf Nicole Avena berhipotesa bahwa gula yang menyebabkan orang kecanduan secara klinis. Karena itu hindarilah.

Talbott menyarankan hilangkan kebiasaan mengonsumsi gula dan merasa sudah menemukan obat ajaib yang permanen agar tak kelebihan berat badan, tak lesu, dan mengurangi kecemasan.

Para penulis mengatakan kita sering percaya bahwa perilaku pribadi yang menjadi alasan utama orang menjadi obesitas dibanding makanan junk food atau faktor lingkungan lainnya.

Buku ini tak menawarkan diet melainkan program mengatasi ketergantungan gula. "Kita tak boleh sepenuhnya menyalahkan diri kita snediri ketika kita gagal dari diet," kata penulis.

Ada banyak bukti menurunkan berat badan tak akan pernah memecahkan masalah. Pada kenyataannya, malah cenderung membuat Anda gemuk.

Sebuah tinjauan dari 31 penelitian diet jangka panjang menunjukkan bahwa kebanyakan orang yang diet berakhir lebih gemuk. Satu penjelasan yang mungkin adalah perubahan hormonal akibat diet membuat selera berantakan.

Sebuah penelitian di Australia pada tahun 2011 menunjukkan bahwa kadar hormon masih belum normal setahun penuh setelah diet. "Leptin (hormon yang mengatur nafsu makan) dan ghrelin (hormon yang merangsang nafsu makan meningkat setelah berat badan turun," kata Joseph Prohetto seperti dikutip Thestar, Senin (17/2/2014).

Inti dari buku tersebut adalah banyak dari kita yang kecanduan gula. Satu-satunya harapan agar tetap langsing adalah mengatasinya.

(Mel/Abd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.