Sukses

Jatuh Cinta Motivasi Kuat bagi Roro Fitria Turunkan Berat Badan

Mungkin dengan jatuh cinta dapat dengan mudah menurunkan berat badan Anda. Hal seperti ini pernah dilakukan oleh aktris seksi Roro Fitria.

Bagi Anda (wanita) yang ingin menurunkan berat badan, namun selalu merasa sulit untuk melakukannya. Cobalah cara model cantik, Roro Fitria. Anda harus jatuh cinta dahuu.

Hal tersebut diungkapkan dara 25 tahun ini, saat bertandang ke redaksi Liputan6.com di SCTV Tower, Senayan City, Kamis (15/8/2013) malam.

"Semuanya itu bersumber dari hati. Nggak ada kesadaran diri dan nggak ada keinginan yang kuat, jadinya susah. Jadi, ketika aku jatuh cinta, suka sama seorang cowok, aku diet, deh," ujar Roro Fitri, saat diwawancarai tim Health Liputan6.com, yang ditulis Jumat (16/8/2013)

Sayangnya, diet yang dilakukan gadis kelahiran 29 Desember 1987 ini tergololong ekstrem awalnya, yang membuatnya harus dilarikan ke rumah sakit, dan menginap selama 2 minggu di Unit Gawat Darurat (UGD) karena lemah tidak berdaya.

"Karena diet ekstremku itu,  aku sakit maag, asam lambung naik. Soalnya, aku cuma minum air putih, dan nggak makan apa-apa," tambah Roro.

Selama di UGD, Roro yang pernah turut bermain di sinetron andalan SCTV, Islam KTP, harus merelakan tangan mulusnya disuntikkan infus selama beberapa hari. "Iya, soalnya 'kan, mineral dan sari-sari makannya nggak ada. Selain disuntikkan infus, aku juga disuntikkan vitamin untuk mineral-mineralnya," terang Roro.

Tapi syukurlah, selama dirawat di UGD, membuat Roro segera sadar kalau diet yang ekstrem itu benar-benar tidak sehat untuknya.

"Setelah keluar dari rumah sakit, aku konsultasi dengan ahli gizi mengenai pola diet yang sehat itu seperti apa. Jadinya, aku turun 7 kilogram. Dari 52 kilogram, kembali ke 45 kilogram," tutupnya.

(Adt/Abd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini