Sukses

[Video] Wow! Bayi 16 Bulan Mahir Berenang

Bagi Anda orang dewasa yang hingga kini masih belum mahir berenang, tidakkah ada rasa iri ketika melihat video di bawah ini?

Bagi Anda orang dewasa yang hingga kini masih belum mahir berenang, tidakkah ada rasa iri ketika melihat video di bawah ini?

Yah, video yang Anda saksikan itu adalah rekaman seorang balita berusia 16 bulan, yang sangat mahir berenang. Ia terlihat sangat menguasai setiap gerakan, dan yang terpenting bayi itu sangat nyaman ketika berada di dalam air.

Yang lebih gilanya lagi, bayi itu seperti tak ada rasa takut. Dia hanya beristirahat sejenak untuk bernapas.

Video berdurasi 1 menit 10 detik tersebut diposting pada 28 Agustus 2012. Hingga hari ini, setidaknya 937 ribu orang yang menyaksikannya.

Video dengan judul 'Baby Swims Across Pool' ini diposting sendiri oleh Adam BC, yang tak lain adalah ayah dari bayi ajaib, Elizabeth.

Tak sedikit orang yang melihat video itu memberikan kritik terhadap apa yang dilakukan kedua orangtua Elizabeth. Menurutnya, bayi itu terlalu dipaksakan untuk berenang, dan ia terlihat sangat kelelahan dan tak ingin untuk melanjutkannya lagi.

Dengan cepat Adam merespons setiap kritikan yang masuk kepadanya. Menurut Adam, ia dan sang istri adalah seorang yang ahli dalam bidang kesehatan. Keduanya sadar betul apa yang dilakukannya itu baik untuk tumbuh kembang Elizabeth.

Adam mengatakan, Elizabeth dilatih oleh pelatih profesional yang bersertifikat.

"Apa gunanya kita memaksa anak untuk melakukan apa yang tidak dia inginkan," terang Adam, seperti dikutip Daily Mail, Selasa (2/7/2013).

"Kami mampu mengenali bayi kelelahan di kolam renang," pungkasnya.

(Adt/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini