Sukses

Cokelat Tanpa Gula Terbukti Bisa Turunkan Kolesterol

Satu lagi manfaat cokelat yang diteliti oleh peneliti dari University of Hull, Inggris. Peneliti menemukan cokelat bisa meningkatkan HDL.

Satu lagi manfaat cokelat yang diteliti oleh peneliti dari University of Hull, Inggris. Peneliti menemukan bahwa cokelat bisa meningkatkan kolesterol baik (HDL-High density lipoprotein).

Seperti makanan lainnya berry dan teh hijau, cokelat memiliki antioksidan yang dikenal sebagai polifenol. Polifenol ini baik untuk jantung.

Sebelumnya, penelitian yang diterbitkan dalam European Journal of Clinical Nutrition pada tahun 2011 menemukan hubungan antara konsumsi kakao dan kolesterol. Dan para peneliti menemukan adanya perubahan signifikan pada kolesterol jahat dan kolesterol total, tanpa efek signifikan terhadap kolesterol HDL pada sekelompok orang yang mengonsumsi kakao.

Studi kedua, dilakukan oleh San Diego State University. Dalam penelitiannya, peneliti mempresentasikannya pada Experimental Biology 2012. Di sana, peneliti membandingkan 31 orang yang makan cokelat putih (nol persen kakao) dengan yang makan dark chocolate (70 persen kakao).

Para peneliti menemukan bahwa orang yang makan 50 gram cokelat hitam per hari selama 15 hari memiliki kolesterol HDL lebih tinggi sehingga bisa menurunkan kadar kolesterol LDL.

Penelitian Crossover yang mengikutkan 23 peserta melakukan diet kakao bubuk dan dark chocolate per hari. Kedua diet mengandung jumlah kafein setara dan theobromine (keduanya ditemukan dalam cokelat).

Walaupun manfaat cokelat ini sudah terbukti, tapi seperti dilansir Naturalnews, Senin (24/6/2013), peneliti mengingatkan bahwa cara terbaik untuk mendapatkan manfaat kesehatan dari cokelat adalah mengonsumsi cokelat yang tanpa pemanis, dan memberikan bubuk kakao pada makanan Anda.

(Fit/Mel)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini