Sukses

Bukannya Bikin Cantik, `High Heels` Justru Sengsarakan Wanita

Kelamaan mengenakan sepatu high heel bisa menyakiti kaki wanita. Dari hasil survei, setelah mengenakan high heels dalam 1 jam 6 menit dan 48 detik, sepatu hak tinggi mulai menyakiti Anda.

Kelamaan mengenakan sepatu high heel bisa menyakiti kaki wanita. Dari hasil survei, setelah mengenakan selama 1 jam 6 menit dan 48 detik, sepatu hak tinggi mulai menyakiti Anda.

Lebih dari sepertiga responden mengatakan, kakinya menjadi sakit di malam hari ketika berjoget di rumah tanpa sepatu atau berjalan dengan telanjang kaki.

Statistik itu berasal dari College of Podiatry, yang menyurvei 2.000 pria dan wanita serta 60 podiatris serta chiropodists. Wanita ditemukan, tiga kali lebih mungkin kakinya sakit karena sepatu yang tak nyaman.

Sembilan dari 10 wanita mengaku mengalami masalah bunion, kaki jagung, serta keselo. Sakit itu bukan satu-satunya masalah. Banyak wanita yang mengaku sangat malu dengan keadaan dan bentuk kakinya.

Sebagian besar wanita yang disurvei mengaku memiliki 17 pasang sepatu, dua kali lebih banyak dibanding pria. Meski demikian, wanita tiga kali lebih mungkin menekan kakinya ke sepatu yang sebenarnya tidak pas hanya karena bentuknya bagus.

Masalah kaki yang paling umum adalah melepuh, diikuti tumit pecah-pecah, kaki jagung, dan kuku tumbuh di kaki.

College of Podiatry mengingatkan agar wanita tidak memakai high heels kelamaan bisa memicu masalah yang lebih serius termasuk radang sendi, fraktur, dan saraf terjebak.

Mike O'Neil, seorang konsultan podiatri dari The Alma Medical Centredi, Inggris mengatakan, wanita yang senang memakai sepatu hak tinggi berisiko mengalami cedera permanen.

Sama halnya yang disampaikan Lorraine Jones, ahli penyakit kaki yang berbasis di London barat. "Orang-orang yang memakai sepatu hak tinggi sepanjang hari, setiap hari, yang cenderung memiliki masalah."

(Mel/Abd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.