Sukses

Hadiah Valentine untuk Pria Usia 40 Tahun

Anda berusia di atas 30 tahun pun dapat merayakan hari kasih sayang ini dengan pasangan Anda. Anda para wanita dapat mulai mencari kado apa yang akan Anda berikan kepada pasangan Anda.

Hari ini, 14 Februari, sebagian masyarakat di seluruh dunia merayakan yang namanya Valentine's day. Banyak pasangan yang mulai sibuk mengatur rencana untuk pergi berdua, sekedar makan malam romantis atau menonton di bioskop. Dan, tak sedikit pula yang mulai mencari kado apa yang cocok untuk diberikan kepada pasangannya.

Buat Anda yang berusia di atas 30 tahun, Anda pun dapat merayakan hari kasih sayang ini dengan pasangan Anda. Anda para wanita yang memiliki usia tersebut, dapat mulai mencari kado apa yang akan Anda berikan kepada pasangan Anda.

Biasanya, pasangan yang berusia di atas 30 tahun sudah mengikat secara resmi hubungannya ke dalam sebuah pernikahan.

Seperti dilansir ehow, Kamis (14/2/2013), Anda para wanita dapat memberikan hadiah apa saja kepada pasangan Anda yang berusia sama atau bahkan lebih, seperti di bawah ini:

1. Kumpulan foto lama

Jika Anda telah lama mengenal pasangan Anda, dan sering mengabadikan setiap peristiwa yang terjadi pada Anda, tak ada salahnya untuk Anda menggali kembali foto-foto lama Anda berdua. Andi pastinya pernah menyimpan foto berdua, dong?

Jika tidak ada foto Anda berdua, Anda dapat mencari foto-fotonya di usia muda. Jika sudah ketemu foto lamanya, masukkanlah ke dalam bingkai yang berkualitas.

Untuk sebuah sentuhan romantis, Anda dapat menggunakan pewarna bibir atau cat berwarna merah sebagai penanda. Menulis pesan singkat romantis pada gambar juga bisa Anda lakukan, seperti 'I Love You' atau kiasan lainnya.

2. Hobi

Jika Anda masih bingung untuk memilih hadiah apa yang cocok untuknya, mungkin Anda bisa membelikannya barang-barang dari hobi yang dimilikinya.

Kalau misalnya pasangan Anda miliki hobi golf, Anda dapat membelikannya perlengkapan golf. Kalau pasangan Anda memiliki hobi diving, ajak dia untuk berdiving di daerah yang menjadi favoritnya.

3. Jalan-jalan berdua

Anda merasa hidup menjadi monoton dan membosankan, buatlah rencana liburan sempurna berdua ke tempat romantis tepat di hari Valentine.

Tak perlu ke tempat yang jauh, tempat yang dekat dan meninggalkan kesan romantis pun dapat Anda lakukan. Sesampainya di tempat liburan, rencanakan untuk melakukan hal-hal romantis berdua.

(Adt/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.