Sukses

Orang Tuli Lebih Cepat Alami Penurunan Mental

Sebanyak 40 persen orang tua yang mengalami gangguan pendengaran kemungkinan lebih cepat mengalami penurunan mental dari pada orang tua yang masih memiliki pendengaran normal.

Sebanyak 40 persen orang tua yang mengalami gangguan pendengaran kemungkinan lebih cepat mengalami penurunan mental dibanding orang tua yang masih memiliki pendengaran normal.

Menurut sebuah penelitian orang dengan gangguan pendengaran lebih mungkin untuk menderita demensia karena mempercepat penurunan mental.

Rata-rata orang dewasa dengan gangguan pendengaran mengembangkan gangguan mental yang sangat signifikan. Dan sebanyak 2.000 orang pria dan wanita yang berusia di antara 75 tahun dan 84 tahun mengambil bagian dalam penelitian ini dan bagian dari penyelidikan ini disebut dengan Health, Aging and Body Composition (Health ABC) atau Kesehatan, Aging, dan Komposisi Tubuh (Kesehatan ABC).

Semuanya diberikan tes pendengaran di antaranya mendengarkan berbagai jenis suara mulai dari suara yang lembut sampai suara keras di sebuah ruangan kedap suara.

Orang yang mengalami gangguan pendengaran hanya mampu mengenali suara yang lebih keras dari 25 desibel.

"Hasil penelitian kami ini menunjukkan bahwa gangguan pendengaran tidak boleh dianggap sebagai bagian dari penuaan yang ngawur karena kemungkinan akan datang dengan beberapa konsekuensi jangka panjang yang teramat serius untuk fungsi otak yang lebih sehat," kata Dr Frank Lin dari Johns Hopkins University di Amerika Serikat, seperti dilansir Dailymail, Jumat (25/1/2013).

Kurangnya pendengaran juga dapat memaksa otak mengeluarkan terlalu banyak energi untuk pengolahan suara dengan mengorbankan memori untuk berpikir.

Kemungkinan lainnya adalah bahwa beberapa ketentuan umum dari kerusakkan saraf dapat menyebabkan pendengaran dan masalah mental. (Adt/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini