Sukses

Teman Lagi Patah Hati? Coba Hibur dengan 3 Cara Meneduhkan Ini

patah hati 3 Tips Ampuh Menghibur Teman yang Sedang Patah Hati

Liputan6.com, Jakarta Patah hati adalah momen yang membuat banyak orang terpuruk dan sangat dikecewakan. Tidak mudah untuk bangkit dan menata diri dengan baik. Pada titik ini kehadiran seorang teman jelas dibutuhkan untuk sekedar menceritakan perasaan yang berkecamuk di hati.

Jadi kalau ada teman yang sedang patah hati dan datang ke Anda untuk berbagi cerita, maka bantulah dia untuk melaluinya. Yuk, simak cara menghibur teman yang sedang patah hati, seperti dikutip dari Famous, Jumat (23/3/2018).

1. Jadi Pendengar yang Baik

Pendengar yang baik di sini bukan berarti kamu harus diam. Kamu bisa memberikan saran-saran yang nggak terkesan menghakimi, meskipun dalam hati nuranimu, kamu juga mengetahui bahwa temanmu tersebut juga tak luput dari kesalahan.

Tunjukkan bahwa kamu akan selalu ada untuk mendengarkannya. Dengan begitu dia akan merasa lebih baik dan merasa memiliki tempat untuk berkeluh kesah.

 

Simak juga video menarik berikut:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. Alihkan Perhatiannya

Jika teman kamu sibuk, maka secara otomatis dia akan melupakan masalahnya bersama mantan pacarnya. Tapi sebaliknya, jika ia terlalu fokus memikirkan mantan pacarnya maka dia akan berpotensi melakukan hal-hal nekad, seperti mencoba menghubungi mantan atau bahkan mengajaknya untuk memulai hubungannya lagi.

Jadi, sangat penting bagimu untuk mengalihkan perhatian temanmu ini pada kegiatan-kegiatan lain di lingkungan sosialmu. Jika ada acara bersama teman yang lain, jangan lupa untuk mengajak temanmu ini untuk ikut serta berkumpul bersama supaya perlahan ia bisa melupakan masalahnya dan secara bertahap mulai kembali hidup normal.

 

3 dari 3 halaman

3. Berikan Pujian

Pujian memang bukan segalanya, tapi dalam kondisi putus cinta, seseorang cenderung akan merasakan kesan nggak diinginkan, tidak dianggap, dan bahkan menjadi sangat rendah diri.

Pada kondisi seperti inilah pujian-pujian yang kamu berikan akan kembali memulihkan percaya dirinya dengan perlahan-lahan. Katakana padanya bahwa masih banyak pria di luar sana yang akan merasa sangat beruntung mendapatkan cinta dari temanmu ini.

Itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk menghibur teman yang sedang patah hati. Sebenarnya mereka hanya memerlukan kamu untuk tempat berbagi, berkeluh kesah masalah yang ada. Jangan pernah biarkan, teman kamu yang sedang patah hati sendirian, karena dikhawatirkan bisa menyakiti dirinya sendiri. 

Sumber: famous.id 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.