Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

Penis Pria yang Rajin Olahraga Tak Gampang Loyo

Dengan berolahraga teratur, tak hanya badan yang sehat, penis Anda pun menjadi sehat.

Liputan6.com, Jakarta Pria yang menghabiskan 18 jam dalam seminggu untuk berolahraga disebut memiliki penis yang sehat. Olahraga rutin membuat sistem metabolik dalam keadaan sehat yang juga bisa membuat penis sehat.

Sementara kesehatan penis dari pria yang kebanyakan duduk jauh lebih buruk karena sistem metabolik mereka tidak dapat bekerja maksimal.

Salah seorang penulis di Journal of Sexual Medicine bernama Adriana Vidal PhD mengatakan, ada kemungkinan juga bahwa pria yang rajin berolahraga lebih mungkin untuk memperhatikan tubuh mereka sendiri dibanding pria yang "pemalas".

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Olahraga Juga Menyehatkan Penis

Kemungkinan mereka untuk melakukan konsultasi dengan dokter pun jauh lebih besar. Ditambah faktor-faktor lain seperti tidak merokok dan mengonsumsi makanan sehat yang mendukung kesehatan penis masing-masing.

"Berolahraga membantu tubuh menghasilkan oksida nitrat, senyawa yang membantu fungsi ereksi," kata Vidal, dikutip dari Mens Health pada Sabtu, 18 November 2017.

Menurut Vidal, gaya hidup yang tidak aktif dapat menyebabkan peradangan dan mengurangi pasokan aliran darah terutama ke penis. Hal ini tentu saja dapat menghambat kerja dari penis itu sendiri.

Namun, Vidal menyarankan agar kita rutin mengecek kondisi tubuh sendiri agar penis senantiasa sehat juga.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini