Sukses

Cara Mudah Cegah Pembentukan Batu Empedu

Menghindari Pembentukan Batu Empedu

Liputan6.com, Jakarta Empedu merupakan organ yang berfungsi menyimpan dan melepaskan cairan empedu ke usus kecil, yang membantu tubuh untuk menyerap nutrisi pada makanan. Namun jika empedu Anda terlalu penuh cairan, maka cairan tersebut akan mengeras dan menjadi apa yang dikenal sebagai batu empedu.

Faktor risiko untuk kondisi ini bisa terjadi karena obesitas, serta pola diet yang salah seperti mengonsumsi makanan instan. Jika Anda mempunyai riwayat keluarga dengan batu empedu, risiko Anda juga menjadi lebih besar.

Untuk menghindari terbentuknya batu empedu, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, seperti dilansir Good Housekeeping:

 

 

Simak video menarik berikut ini:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Yang perlu dihindari

Periksakan diri Anda ke dokter jika Anda merasa termasuk dalam kategori bersiko. Jika Anda terlalu gemuk, langkah pertama untuk memperbaikinya adalah untuk menurunkan berat badan Anda secara bertahap dan berkelanjutan.

Melakukan diet untuk menurunkan berat badan secara cepat hanya akan memperbesar kemungkinan Anda terkena batu empedu. Menjaga berat badan yang sehat bisa sangat membantu dan juga dapat menurunkan resiko Anda terhadap penyakit kronis lainnya seperti penyakit jantung, diabetes, dan penyakit kanker tertentu.

Langkah berikutnya, targetkan diri Anda untuk mengurangi konsumsi makan yang mengandung lemak jenuh dan gula tambahan, termasuk makan yang digoreng, permen, kue-kue, minuman manis, butter, daging merah terlebih yang sudah diproses, serta makan cepat saji yang berminyak. Periksa label makan yang Anda beli untuk mengetahui apakah ada kandungan gula yang terembunyi, seperti yoghurt, granola, dan bahkan roti.

 

3 dari 3 halaman

Yang perlu dikonsumsi

Bagi Anda yang ingin menghindari sakit yang luar biasa akibat pembentukan batu pada empedu, ada penelitian yang menyarankan untuk diet Mediterania.

Penuhi menu makan Anda dengan serat serta yang rendah lemak jenuh dan gula tambahan. Diet mediterania juga penuh dengan antioksidan, vitamin B, serat, kalsium, potassium, dan magnesium, yang bisa mengurangi risiko Anda. Dan jangan lupa untuk banyak minum air putih karena dengan tubuh Anda tetap terhidrasi dengan baik.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.