Sukses

Cara yang Benar Hilangkan Jerawat dengan Cuka Apel

Cuka apel memang bisa menghilangkan jerawat, tapi harus dengan penggunaan yang benar.

Liputan6.com, Jakarta Walaupun belum ada studi ilmiah yang membuktikan cuka apel (apple cider) manjur mengusir jerawat, bukan berarti bahan alami ini tidak berkhasiat.

"Walau memang belum ada studi ilmiah untuk mengevaluasi cuka apel untuk jerawat, asam asetik di dalam cuka apel memiliki kandungan antibakteri dan keratolitik," ujar Sejal Shah, M.D., dermatolog dari New York City, melansir Women's Health, Jumat (6/10/2017).

Namun, bukan berarti Anda bisa sembarang saja menggunakan cuka apel untuk menghilangkan jerawat. Pastikan melakukannya dengan cara yang benar, terutama jika Anda memiliki kulit sensitif.

"Cuka apel bisa sangat mengiritasi kulit bahkan menyebabkan sensasi terbakar," ujar Shah. "Bahan itu harus diencerkan."

Sebelum memercikkan cuka apel ke wajah untuk pertama kalinya, pastikan Anda sudah melakukan uji coba untuk mengantisipasi reaksi alergi. Caranya, dengan menepuk-nepukkan cuka apel pada kulit di belakang telinga, dan biarkan selama 15 menit.

Untuk mengobati jerawat di rumah, mulailah dengan mencampurkan cuka apel dengan air, dengan perbandingan 4:1 (air:cuka apel). Jika kulit Anda sensitif, pastikan campurannya lebih encer lagi.

Oleskan campuran tadi ke kulit menggunakan kapas, seperti saat Anda sedang menggunakan toner. "Saya sarankan untuk mendiamkannya selama 15 menit, dan lalu basuh," lanjut Shah. "Mulailah dengan satu sampai tiga kali seminggu, dan oleskan pelembap setelahnya."

Efek cuka apel untuk menghilangkan jerawat hanya berguna untuk penggunaan luar. Jadi, meminum cuka apel tidak akan membantu Anda.

 

Saksikan juga video menarik berikut:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.