Sukses

Benjolan di Vagina Belum Tentu Herpes

Apakah wanita harus mencurigai bahwa benjolan di vagina sudah pasti herpes?

Liputan6.com, Jakarta Benjolan yang muncul di sekitar vagina sering kali dikaitkan dengan herpes. Padahal, ada banyak wujud benjolan yang bisa tumbuh di area alat kelamin Anda tersebut.

Seorang pakar dari  VSPOT Medi SPA di New York City, Carolyn DeLucia MD, mengatakan, secara kedokteran herpes bukan benjolan, melainkan lecet atau luka yang terbuka. Berbentuk luka pada akhirnya mengerumun dan menyerupai benjolan.

Oleh karena itu, sebelum Anda menilai bahwa benjolan itu adalah herpes, ada baiknya mengetahui beberapa jenis benjolan yang umum tumbuh di area kemaluan, seperti dikutip dari situs Womens Health, Sabtu (16/9/2017)

1. Jerawat

Jerawat pun bisa muncul di area vagina. Dari bentuknya pun tak ada yang berbeda dari jerawat yang biasa tumbuh di punggu, wajah, dan area lainnya. Jerawat di vagina itu juga bisa mengganggu, menimbulkan rasa tidak nyaman, dan terkadang mengeluarkan nanah.

Ia menyarankan agar Anda lebih rajin lagi membersihkan area vagina.

2. Kista

Bahkan Anda bisa mencurigai benjolan di vagina itu sebagai kista. Bentuk kista dan jerawat pun akan terlihat sama. Hanya saja seiring berjalannya waktu, bisa berubah menjadi infeksi.

Situs Klik Dokter menjelaskan bahwa kista di sekitar vagina biasanya dipicu kebiasaan duduk terlalu lama. Seperti kebiasaan para karyawan yang bisa duduk berlama-lama. Kebiasaan buruk ini memberi tekanan dan mengurangi sirkulasi udara di sekitar vagina.

3. Infeksi

Selain jerawat dan kista, benjolan di vagina itu pun bisa jadi karena infeksi akibat penggunaan alat cukur. Anda tak menyadari, kulit sekitar vagina terluka dan mengalami infeksi karena penggunaan alat cukur yang kurang higienis.

Akan tetapi tak ada salahnya untuk mengecek kondisi ini di dokter.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.