Sukses

Tangkis Gejala Flu dengan 4 Makanan Ini

Saat Anda tidak enak badan dan terasa ingin flu, empat makanan dan minuman ini bisa menangkalnya. Apa sajakah itu?

Liputan6.com, Jakarta Saat rekan kerja atau keluarga di rumah sedang terkena flu, tak jarang tubuh yang tidak fit mudah terserang masalah kesehatan ini. Namun, sebelum benar-benar tertular, segera konsumsi makanan berikut untuk menangkal gejala flu.

Melansir laman Virtual Medicine Centre, Rabu (30/8/2017), minum madu dan teh lemon dapat mempertahankan tubuh dan meringankan gejala flu juga batuk kering. Anda juga harus menjaga asupan air putih lebih dari delapan gelas per hari saat tubuh mulai terasa tidak fit.

Berikut makanan dan minuman lainnya yang bisa Anda santap untuk menangkal flu, selamat mencoba!

1. Sup ayam

Mengonsumsi sup ayam dapat menyingkirkan gejala flu dengan kilat. Sup ayam yang hangat bisa melegakan hidung yang terasa tersumbat.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2. Minuman hangat

Usahakan untuk menghindari minuman yang dingin dan pilih minuman yang hangat saat tubuh mulai terasa tidak fit. Suhu hangat pada akhirnya bisa menangkal gejala flu, batuk, dan pilek dengan cepat.

3. Paprika dan lobak

Rasa pedas dari paprika dan perpaduan lobak dapat membantu melegakan hidung yang tersumbat. Anda bisa memasaknya dengan cara direbus atau diolah menjadi sup.

4. Jahe

Bila tubuh sudah demam, jahe bisa menjadi rempah-rempah untuk dijadikan obat alami. Jahe yang mengandung antihistmin alami ini biasa digunakan untuk obat flu, pilek, dan sakit kepala.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.