Sukses

The Choir Company Tur 7 Kota Galang Kepedulian Anak-Anak NTT

The Choir Company (TCC), kelompok asal musik Belanda, menggelar konser pada 24 Juli 2017 hingga 4 Agustus 2017, di tujuh kota di Pulau Jawa.

Liputan6.com, Jakarta Bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli, The Choir Company (TCC), kelompok musik asal Belanda, mengadakan konser pada 24 Juli 2017 hingga 4 Agustus 2017, di tujuh kota di Pulau Jawa, yaitu Surabaya, Malang, Magelang, Yogyakarta, Solo, Depok, dan Bogor.

Tujuan konser ini adalah untuk menggalang kepedulian bagi anak-anak Indonesia, khususnya yang saat ini berada di wilayah Manggarai Timur dan Timor Tengah Selatan yang merupakan wilayah dampingan Wahana Visi Indonesia (WVI), sebuah yayasan sosial kemanusiaan yang fokus terhadap anak.

Sejak 1998, WVI telah menjalankan program pengembangan masyarakat yang berfokus pada anak dengan mengedepankan program pengembangan yang bersifat jangka panjang. Untuk wilayah Surabaya, WVI memulai pelayanannya pada 1999. Sejak itu, WVI telah mendampingi sekitar 15.000-20.000 anak di Surabaya, melalui program sponsorship.

“Program sponsor anak itu sendiri merupakan program WVI di mana individu dapat mendonasikan Rp 150.000 setiap bulannya untuk setiap satu anak WVI di wilayah dampingan tertentu. Dana sponsor ini akan digunakan untuk membiayai program-program pengembangan masyarakat jangka panjang WVI di wilayah tersebut untuk peningkatan kesejahteraan hidup anak, keluarga, dan masyarakat yang hidup dalam kemiskinan,” jelas Asteria Aritonang, Direktur Pengembangan Sumber Daya Nasional WVI.

Beranggotakan 15-20 orang pria dan wanita dari latar belakang yang berbeda-beda, TCC memiliki komitmen yang tinggi untuk membantu program kemanusiaan. Sejak 2001, sudah delapan kali TCC datang ke Indonesia dan menggalang kepedulian untuk anak-anak Indonesia. Itu sebabnya, dalam konser yang kesembilan ini pun, sebagai wujud totalitas pelayanannya, setiap anggota TCC membiayai perjalanannya sendiri dari Belanda-Indonesia-Belanda.

“Kita semua layak memiliki kesempatan yang sama untuk mewujudkan mimpi kita. Kita semua juga layak mendapatkan dukungan dari orangtua," ia menambahkan.

Menurut Asteria , anak-anak butuh dukungan dari lingkungan tempat tinggal yang selalu mendorong mereka maju dan belajar, serta kerja keras untuk mewujudkan impian hingga menjadi kenyataan.

WVI fokus untuk mewujudkan hidup dan mimpi anak yang utuh sepenuhnya, tapi mereka tidak bisa bekerja sendiri. "Mereka membutuhkan kamu, kita semua. Ketika Anda mensponsori anak di Wahana Visi Indonesia, itu artinya Anda telah menjadi bagian penting usaha mewujudkan kehidupan yang lebih baik bagi anak-anak ini. Kami berharap masih ada ruang di dalam hati Anda untuk anak-anak Indonesia,” ujar Maarten Wassink, Direktur The Choir Company.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.