Sukses

Usir Jerawat dengan Tetesan Minyak Pohon Ini

Bagaimana cara yang ampuh untuk mengatasi jerawat?

Liputan6.com, Jakarta Ada sebagian orang memilih menggunakan bahan-bahan alami untuk mengatasi jerawat. Salah satu bahan alami yang dianjurkan adalah minyak pohon teh (tea tree oil).

Menurut riset dari Australia, minyak pohon teh mampu bekerja seperti obat-obat jerawat di apotek yang mengandung benzoyl peroxide, mengutip Reader's Digest, Jumat (14/7/2017).

Kandungan antibakteri dan antiperadangan pada minyak satu inilah yang membuat mampu meredakan jerawat bandel.

Caranya, cukup dengan meneteskan minyak pohon teh ke kapas atau cotton bud, lalu oleskan ke jerawat wajah maupun punggung. Lakukan sekali atau dua kali sehari.

Jika memakai minyak pohon teh di wajah hindari terpapar matahari. Minyak ini membuat kulit jadi lebih sensitif dengan paparan sinar UV.

Pastikan tipis saja mengoleskannya. Bila berlebihan bisa membuat kulit kering yang malah membuat tubuh memproduksi minyak lebih banyak. Hal ini malah membuat jerawat makin parah.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Jerawat (acne) adalah gangguan pada kulit yang berhubungan dengan produksi minyak (sebum) berlebih.

    Jerawat