Sukses

3 Alasan Istri Tak Mau Berpelukan Saat Tidur

Tiga kondisi ini menyebabkan istri enggan berpelukan saat tidur.

Liputan6.com, Jakarta Berpelukan sambil tidur atau hingga tertidur memang akan terasa romantis bagi pasangan menikah. Tapi sebagian besar istri sering kali tidak nyaman tidur sambil berpelukan terlalu lama.

Seperti dilansir laman Comsopolitan, Jumat (26/5/2017) berikut tiga alasan utama berpelukan saat tidur tidak disukai para istri.

1. Keringat berlebih

Berbeda dengan wanita, pria lebih mudah berkeringat di malam hari. Hal ini sering kali menjadi penyebab sang istri tidak betah berlama-lama pelukan dengan suaminya saat tidur karena membuat tubuhnya basah keringat. 

2. Ketindihan lengan

Lengan pria yang lebih berat dan besar bisa menindih bagian tubuh istri sehingga berpelukan di waktu tidur tidaklah membuat istri nyaman.

3. Kram

Berpelukan saat tidur bisa menyebabkan tubuh terasa kram dan kaku. Belum lagi tubuh suami yang besar bisa tak sengaja menekan bagian tubuh wanita dan menyebabkan ketidaknyamanan selama tidur.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.