Sukses

Jangan Salah, Gigi Susu Wajib Dirawat

Paling tidak ada empat alasan gigi susu perlu mendapat perawatan.

Liputan6.com, Jakarta Gigi susu atau gigi sulung pada anak kerap tidak mendapat perhatian dan perawatan optimal. Tak heran jika berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar Kementerian Kesehatan 2013 mengungkapkan masalah gigi karies mencapai 53,2 persen.

Meski nanti akan hadir gigi tetap, Drg Felicia Melati, SpKG dari Bamed Dental Care mengingatkan bahwa gigi susu perlu mendapat perawatan. Paling tidak ada empat alasan gigi susu perlu dirawat yakni:

1. Pengunyahan

"Ini fungsi yang paling utama dari gigi yakni pengunyahan.Kalau gigi susu anak karies terus gigi habis sulit untuk mengunyah," kata dokter yang akrab disapa Mela dalam acara #BamedPeduliGigiAnak di Jakarta ditulis Kamis (2/3/2017).

Bila sulit mengunyah, hal ini akan berpengaruh pada asupan nutrisi. Hal ini berujung pada terganggunya tumbuh kembang anak.

2. Menjaga ruangan

Gigi susu penting dalam menjaga ruangan untuk tumbuh gigi tetap.

3. Fonetik

Gigi turut memengaruhi kemampuan melafalkan huruf. Jika banyak gigi hilang, bicara jadi terganggu. "Terutama huruf dental seperti S dan T," tuturnya.

4. Estetika

Gigi susu yang sehat jika dilihat secara estetika indah. Namun bila anak alami karies hingga gigi kehitaman bahkan habis, bisa saja dirinya tidak percaya diri.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini