Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

Verifikasi UmurStop di Sini

3 Rahasia Kurangi Nyeri pada Wanita Selama Berhubungan Seks

Nyeri pada wanita saat melakukan hubungan seksual dapat diatasi.

Liputan6.com, Jakarta Berhubungan seks termasuk bagian penting dari kehidupan pasangan. Anda berdua dapat melakukan hubungan seksual yang sangat menyenangkan bila dilakukan dengan benar. Namun, bagaimana dengan beberapa wanita yang merasakan nyeri saat berhubungan seksual.

Untuk mengurangi rasa nyeri akibat berhubungan seks, Anda dapat melakukan tips berikut, dilansir dari Boldsky, Kamis (16/2/2017).

Lakukan foreplay yang tepat

Foreplay memainkan peran yang sangat penting dalam mengurangi rasa nyeri selama hubungan seksual bagi wanita.

Foreplay yang lama akan membuat wanita terangsang, dinding vagina dilumasi dengan baik secara alami. Ketika dinding vagina sudah mendapat pelumas yang cukup, penetrasi dapat dilakukan tanpa rasa sakit.

Sebaliknya, jika vagina tidak dilumasi dengan baik kemungkinan timbul rasa sakit yang lebih tinggi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pakai pelumas

Kebanyakan wanita ada yang mengalami kondisi kekeringan vagina. Kondisi ini disebabkan berbagai alasan, seperti dehidrasi, kekurangan nutrisi, alergi, dan infeksi.

Dalam kasus tersebut, pelumas wanita mungkin tidak cukup untuk mencegah gesekan saat berhubungan seks.

Cara terbaik mengatasinya adalah dengan menggunakan pelumas yang dibeli di toko, seperti pelumas berbasis gel atau air saat berhubungan seks, untuk mencegah rasa sakit.

3 dari 3 halaman

Tetap santai

Alasan lain timbulnya rasa sakit selama berhubungan seksual adala hkarena stes atau tegang. Banyak wanita cenderung sangat stres saat berhubungan seks, karena mereka malu atau tidak nyaman tentang tubuh mereka atau ada alasan lainnya.

Ketika seorang wanita kemungkinan tidak tepat melakukan pelumasan, rasa nyeri juga bisa saja timbul.

Dengan demikian, sangat penting bagi seorang wanita untuk tetap santai dan mencoba untuk menikmati aktivitas seksual yang dilakukan untuk menghindari rasa sakit.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini