Sukses

Perubahan Kulit Wajah di Usia 30-50 Tahun

Usia bertambah, kondisi kulit wajah pun akan mengalami perubahan.

Liputan6.com, Jakarta Usia bertambah, kondisi kulit wajah pun akan mengalami perubahan. Mulai kekeringan, jerawat hingga keriput. Karena kulit wajah mengungkapkan kisah hidup Anda. Mulai dari kerusakan karena paparan sinar matahari, hingga kehamilan.

Berikut ini, hal-hal yang bisa terjadi pada kulit wajah Anda karena usia maupun kehamilan, dilansir Health, Senin (28/11/2016).

1. 30-an

Masalah kulit wajah yang berhubungan dengan hormon bukan hanya untuk remaja. Gelombang progesteron dan kadar testosteron sebelum haid dapat menyebabkan jerawat dewasa untuk meletus di sekitar mulut, dagu, dan hidung. Dan stres hormon dapat memperburuk eksim kering, kulit yang teriritasi, seringnya terjadi di wajah dan tangan.

Untuk mengobati jerawat dewasa usia 30-an, menurut Gary Goldenberg, MD, asisten profesor dermatologi di Mt. Sinai School of Medicine, New York City bisa menggunakan benzoyl atau Retin-A. Sedangkan mengobati eksim gunakan pembersih yang bebas wangi.

Sementara, bagi kulit Anda yang lembut seperti bayi mungkin lebih jelas dari sebelumnya saat hamil karena estrogen berlebih. Tapi fluks hormon kehamilan dapat membuat sejumlah masalah kulit seperti melasma (bercak gelap di wajah), tapi akan memudar setelah melahirkan.

3. 40-an

Di usia pertengahan, kerusakan pada kulit wajah yang sebelumnya pernah muncul dapat mencakup tanda-tanda dari kanker kulit. kabar baiknya, 99 persen dapat diobati.

Oleh karena itu, periksakan tahi lalat atau apapun yang muncul. "Di depan cermin, periksa seluruh tubuh, dan kulit kepala Anda sampai telapak kaki," saran Jennifer Linder MD, asisten profesor klinis dermatologi di University of California, San Francisco.

4. 50-an

Tingkat estrogen Anda menurun, dan produksi minyak pun berkurang. Kulit wajah bisa menjadi tipis, kering, atau sering gatal. Mandi terlalu sering dengan air yang terlalu panas atau sabun berlebihan bisa membuat semakin buruk.

Hipotiroidisme (kelenjar tiroid yang kurang aktif) menjadi lebih umum untuk usia 50 juga bisa menyebabkan kulit kering, gatal.

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.