Sukses

Ini Pelumas Ideal untuk Sesi Seks Anda

Saat berhubungan seks, terkadang pelumas alami yang wanita keluarkan dari vaginanya kurang mencukupi, sehingga perlu ditambah.

Liputan6.com, Jakarta Saat berhubungan seks, terkadang pelumas alami yang wanita keluarkan dari vaginanya kurang mencukupi, sehingga perlu ditambah dengan menggunakan pelumas yang bisa dibeli di toko.

“Pelumas alami seorang wanita bisa datang dan pergi terlepas dari seberapa ia bergairah. Pelumas yang dijual di pasaran dapat membantu membuat Anda berdua merasa lebih nikmat saat berhubungan seks, dan rasa basah dari pelumas tersebut pun lebih konsisten dari waktu ke waktu,” terang pelatih seks yang berbasis di kota New York, Amy Levine.

Bahkan menurut studi 2013 dari Indiana University’s Center for Sexual Health Promotion, hampir 50 persen pria dan wanita yang memakai pelumas tambahan mengatakan bahwa pelumas dapat membuat mereka lebih mudah mencapai orgasme.

Namun bagaimana cara memilih pelumas yang benar untuk Anda berdua? Dilansir dari Menshealth, Kamis (24/1/2016), berikut ini adalah segala sesuatu yang perlu Anda ketahui tentang bagaimana memilih pelumas yang sempurna:

1. Pengetahuan dasar

Rak-rak di toko obat biasanya dipenuhi dengan tiga jenis pelumas yang berbahan dasar air, silikon, dan minyak. Namun dari ketiga jenis tersebut, pelumas berbahan dasar air lah yang secara universal aman.

“Beberapa wanita lebih rentan terhadap infeksi dengan beberapa pelumas yang dijual di pasaran, terutama yang berbahan dasar minyak dan silikon. Ditambah lagi, baik pria dan wanita dapat bereaksi buruk terhadap bahan kimia tertentu, seperti gliserin dan paraben. Sehingga pilih pelumas yang bebas bahan kimia untuk lebih aman,” ujar Levine.

2. Pelumas terbaik saat memakai kondom

Levine mengatakan bahwa tidak ada orang yang ingin berhubungan seks dengan kondom kering, karena itu tidak terasa baik.

“Jangan gunakan pelumas berbahan dasar minyak pada kondom lateks. Minyak dapat menyebabkan lateks memburuk hingga akhirnya membuat kondom tersebut bocor," tutur Levine.

Ia menyarankan lebih baik pilih pelumas berbahan dasar air atau mungkin berbahan dasar silikon yang aman untuk semua jenis kondom.

3. Pelumas terbaik saat tidak memakai kondom

“Pilih pelumas yang ramah untuk vagina dan sebaiknya yang organik. Wanita mudah terinfeksi dari pelumas yang mengandung bahan kimia seperti gliserin,” ujarnya.

4. Pelumas terbaik untuk membuat pasangan hamil

Banyak sekali penelitian yang telah menemukan bahwa kebanyakan pelumas tidak membantu sperma Anda dalam membuahi sel telur. Namun, para peneliti di State University of New York Upstate Medical Center di Sycaruse, telah menemukan bahwa pelumas Pre-Seed adalah satu-satunya merek pelumas yang tidak mengganggu kemampuan sperma untuk bergerak dan membuahi sel telur. Sehingga cocok bagi pasangan yang ingin segera memiliki anak.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.