Sukses

5 Santapan Sehari-hari yang Bikin Cita-cita Kurus Sulit Tercapai

Agar diet Anda berhasil, sebaiknya hindari lima jenis makanan dan minuman ini.

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda salah satu dari sekian banyak orang yang kini tengah menjalankan diet agar cepat kurus? jangan takut atau pun malu, upaya ini sudah hilang stigma taboo-nya dan menjalankan diet bukanlah lagi rahasia yang harus ditutupi dari publik.

Tentunya agar diet berhasil sesuai ekspektasi dalam jangka waktu singkat, Anda perlu menyeimbangkannya dengan berolahraga. Namun, kembali lagi, untuk menurunkan berat badan sebetulnya bisa hanya dengan sebatas diet saja. Sayangnya tidak semua orang paham diet tepat itu seperti apa agar berat badan turun drastis.

Tanpa disadari ada beberapa jenis makanan dan minuman tertentu yang sebetulnya menghambat dan perlahan-lahan menghancurkan mimpi kurus Anda namun masih dikonsumsi karena Anda tidak tahu dampaknya begitu besar atau fatal.

Agar diet Anda berhasil, sebaiknya hindari lima jenis makanan dan minuman versi Cheatsheet di bawah ini, Minggu (6/11/2016):

1. Minuman soda rendah kalori

Memang kini minuman bersoda pun sudah ada yang diproduksi dengan kadar kalori tergolong rendah, selain itu juga asumsi bahwa minuman bersoda cepat membuat kenyang lantaran mengisi perut dengan angin, masih mempengaruhi cara pikir banyak orang.

Jangan salah, soda diet atau yang normal keduanya berpotensi meningkatkan berat badan. Ini dikarenakan tubuh Anda tidak bisa lari dari fakta adanya pemanis buatan yang memiliki kandungan cenderung bisa membuat seseorang menjadi adiktif atau ketagihan.

Jadi, setelah minum soda rendah kalori, jangan salahkan tubuh Anda jika ia tiba-tiba memunculkan keinginannya untuk melahap makanan berkalori tinggi.

2. Cemilan mengandung karbohidrat

Ketika Anda mengonsumsi makanan atau cemilan yang hanya terdiri dari karbohidrat, tubuh Anda dengan cepat mengubahnya menjadi gula dan mengirimnya ke dalam aliran darah Anda. Aliran darah yang mengalir dengan cepat, dapat membuat gula darah turun dan menyebabkan Anda cepat kelaparan.

Jadi, jangan hanya mengonsumsi makan ringan seperti pasta, biskuit, sereal kering, dan roti. Lebih baik santap makanan berprotein atau yang mengandung lemak sehat, seperti keju dan selai kacang, untuk membuat Anda kenyang lebih lama.

3. Makanan rendah lemak

Mungkin memang menarik untuk disantap saat diet, namun lebih baik lewatkan yogurt, keju, es krim, dan susu rendah lemak. Beberapa studi menunjukkan, bahwa orang yang mengonsumsi makanan rendah lemak, justru beratnya bertambah karena makanan tersebut tidak dapat memuaskan rasa lapar, sehingga akhirnya akan membuat Anda makan secara berlebihan.

4. Makanan beku

Walaupun dibungkusnya memperlihatkan bahwa mereka rendah karbohidrat, rendah lemak, dan rendah kalori, namun makanan beku dapat menjadi penyebab sulitnya Anda menurunkan berat badan.

Makanan beku mengandung dosis berat sodium dan pengawet untuk membuatnya tetap segar. Selain itu, nilai gizi dalam makanan ini lebih rendah jika dibandingkan dengan masakan rumahan. Sangat mungkin ia akan berada di dalam tubuh Anda jauh lebih lama dari yang Anda bayangkan.

5. Cemilan mengandung 100 kalori

Tampak tidak berbahaya memang, namun masalahnya, cemilan ini mengandung banyak gula, pemanis buatan, dan bahan kimia. Ketika memakannya, gula darah Anda bisa meningkat tajam lalu turun secara drastis. Hal ini dapat membuat Anda jadi mudah lapar dan makan secara berlebihan, akhirnya berat badan tidak bisa berkurang.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.