Sukses

Benarkah Bokong Tepos Saat Duduk Terlalu Lama?

Apa yang terjadi pada bokong saat duduk terlalu lama?

Liputan6.com, Jakarta Jika Anda seorang pekerja kantoran, mungkin Anda bisa menghabiskan lebih dari delapan jam sehari duduk di kursi dan depan layar komputer. Meski kadang bahu terasa pegal dan bokong terasa tepos tapi tidak ada yang bisa diperbuat karena tuntutan pekerjaan.

Tapi pernahkah Anda bertanya-tanya, apa yang terjadi pada bokong saat duduk terlalu lama?

Seperti dilansir Idiva, Kamis (27/10/2016), duduk sepanjang hari mungkin terasa nyaman tapi ternyata hal ini menganggu otot-otot gluteal di bokong. Otot-otot ini bekerja pada pergerakan bawah tubuh seperti panggul, pinggul dan juga mempengaruhi postur tubuh.

Tak heran, bila duduk terlalu lama juga bisa mengakibatkan sakit punggung yang parah, bahkan bisa memburuk selama bertahun-tahun. Hal ini disebabkan oleh otot gluteal yang makin lemah sehingga menambah stres ke lutut dan pergelangan kaki. Sayangnya, kebiasaan buruk ini juga akan mengubah bentuk bokong.

Untungnya, masih ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan seperti memperbaiki masalah duduk, seperti memastikan posisi duduk sejajar dengan layar komputer dan jaga bahu lurus menatap ke depan tapi santai. Dan yang paling penting, bila dudukan kursi tidak nyaman, Anda bisa menggunakan bantal di area bokong.

Cara lain untuk memperbaiki bentuk bokong adalah olahraga secara teratur, bisa dengan yoga, gym atau pilates. Lakukan ini bahkan jika Anda tidak sakit. Mencegah lebih baik daripada mengobati.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini