Sukses

7 Buah Ini Baik untuk Kesehatan Ginjal

Berikut tujuh jenis buah yang baik untuk menjaga kesehatan ginjal

Liputan6.com, Jakarta Asupan makanan penting diperhatikan untuk menjaga kesehatan tubuh. Bahkan para peneliti mempercayai beberapa makanan tertentu merupakan makanan super yang berdampak sangat baik bagi kesehatan, termasuk kesehatan ginjal jika dikonsumsi.

Peneliti mengelompokkan beberapa jenis makanan sebagai makanan super karena mengandung antioksidan tinggi yang mampu menetralisir radikal bebas. Bila Anda mengalami masalah ginjal kronis, mengonsumsi makanan yang kaya antioksidan akan membantu mengatasi hal tersebut. Individu yang memiliki masalah ginjal kronis umumnya mudah mengalami radang dan berisiko tinggi dengan masalah jantung.

Berikut tujuh jenis buah yang baik untuk menjaga kesehatan ginjal sekaligus jantung, dikutip dari laman Yourkidneys, Kamis (29/9/2016):

1. Apel

Apel kaya akan serat dan bersifat anti-inflamasi, karenanya apel juga bisa mengurangi kadar kolesterol, mencegah konstipasi, mencegah penyakit jantung, dan mengurangi risiko kanker. Apel juga baik untuk menjaga ginjal tetap sehat. Anda bisa mengonsumsinya secara langsung, dimasak, atau dijus.

2. Cranberry

Buah cranberry bagus untuk mencegah infeksi saluran kencing karena membuat urine lebih asam dan membantu membersihkan bakteri dari dalam kandung kemih. Buah berwarna merah gelap ini juga bisa mencegah kanker serta masalah jantung.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Blueberry

3. Blueberry

Warna biru buah berry ini berasal dari senyawa antioksidan anthocyanidin. Blueberry kaya akan nutrisi berkat senyawa alaminya yang mampu meredakan peradangan serta kaya vitamin C dan serat. Buah ini pun mengandung manganese yang menyehatkan tulang.

4. Raspberry

Buah raspberry mengandung senyawa asam ellagic yang membantu menetralisir radikal bebas. Warna merah buah ini berasal dari antioksidan anthocyanin. Raspberry juga mengandung banyak viramin C, mangan, folat, serta vitamin B. Buah ini memiliki zat yang bisa menghentikan pertumbuhan sel kanker dan tumor.

5. Strawberry

Strawberry kaya dua macam antioksidan serta mengandung banyak vitamin C, mangan, serta serat Buah yang sering dijadikan hiasan kue ini juga memiliki senyawa anti-inflamasi dan antikanker yang membantu ginjal serta jantung tetap sehat.

6. Cherry

Ada banyak antioksidan serta fitokimia yang melindungi jantung. Bila dikonsumsi setiap hari, buah cherry bisa mengurangi peradangan.

7. Anggur merah

Warna merah anggur berasal dari beberapa kandungan flavanoid. Senyawa tersebut baik untuk kesehatan jantung karena mencegah oksidasi dan mengurangi penggumpalan darah.

Satu flavanoid pada anggur yang disebut resveratrol bisa meningkatkan produksi oksida nitrat yang membantu melemaskan otot dalam pembuluh darah sehingga peredaran darah lancar.

Flavanoid dalam buah anggur juga membantu melindungi Anda dari kanker serta mencegah peradangan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini