Sukses

Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

Ini Gunanya Buang Air Kecil Setelah Berhubungan Seksual

Wanita dianjurkan untuk buang air kecil setelah berhubungan seksual

Liputan6.com, Jakarta Buang air kecil setelah berhubungan seksual dapat mengurangi kemungkinan infeksi akibat mikroba di sekitar anus yang masuk ke vagina.

Infeksi bisa membuat seks yang menyenangkan berubah jadi kegiatan yang menyakitkan. Tak heran kalau banyak wanita langsung buang air kecil setelah berhubungan seksual.

Dikutip dari Boldsy pada Selasa (27/9/2016), ratusan bahkan ribuan mikroba yang terdapat di dalam dan sekitar anus bisa bergerak selama wanita berhubungan seksual. Bukan tidak mungkin mikroba tersebut masuk ke vagina, apabila mencapai uretra dapat menyebabkan infeksi saluran kemih.

Statistik menunjukkan bahwa dua dari 10 wanita rentan mengalami infeksi saluran kemih. Membersihkan vagina dan buang air kecil setelah berhubungan seksual bisa dilakukan sebagai tindak pencegahan dari hal-hal berbahaya ini. Juga mencegah mikroba tersebut masuk ke ginjal.

Para ahli kesehatan menganjurkan segera buang air kecil minimal 30 menit setelah berhubungan seksual untuk membuang zat-zat yang tidak diinginkan masuk ke vagina.

Jika Anda mendapati urine berwarna gelap saat buang air kecil setelah berhubungan seksual, sebaiknya segera temui dokter karena itu tanda telah terjadi infeksi pada saluran kemih.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.