Sukses

Coba Usir Jerawat Hanya dengan Es Batu

Es batu memiliki sifat yang kuat untuk mengatasi peradangan jerawat dan temukan manfaat lain dari es batu untuk rawat kulit tetap mulus.

Liputan6.com, Jakarta Kala kotoran dan sel-sel kulit mati menyumbat pori-pori dan minyak keluar dari dasar permukaan kulit menyebabkan bertumbuhnya jerawat. Penyebab dari tumbuhnya jerawat ialah berlebihnya produksi minyak alami atau sebum-kulit yang dipicu ketidakseimbangan hormon, ditambah faktir pola diet yang buruk, kebersihan yang buruk, dan obat-obatan.

Namun selalu ada cara untuk mengatasi pertumbuhan jerawat dengan beragam obat khusus jerawat. Sayangnya tak semua obat jerawat bebas dari efek samping, dikutip dari laman Home Remedies for Life, ditulis Jumat (5/8/2016) penggunaan es batu dengan cara menempelkan atau mengompres langsung jerawat dapat memerangi pertumbuhan jerawat di wajah.

Berikut keuntungan yang Anda dapatkan dari es batu sebagai penanganan jerawat alami.

1. Es batu mengurangi kemerahan, pembengkakan, dan peradangan.
2. Sifat dingin es batu dapat menyusutkan pori-pori dan tak mudah tersumbat.
3. Es batu juga dapat membuat kulit lebih kencang dan halus.
4. Es batu mampu memperkecil pori-pori sehingga tak mudah terpapar bakteri yang masuk dan menyebabkan jerawat.
5. Es batu mampu mengangkat kotoran dan sel kulit mati.
6. Selain mengatasi jerawat, es batu juga mampu mengurangi rasa sakit, gatal, dan rasa terbakar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini