Sukses

Raih Bobot Tubuh Ideal dengan Ikan Salmon

Konsumsi ikan salmon secara rutin maka Anda akan mendapatkan berat badan yang ideal

Liputan6.com, Jakarta Tubuh tetap butuh asupan lemak sekali pun kita punya keinginan menurunkan berat badan.

Penulis buku The Hipokrates Pos sekaligus ahli gizi yang memiliki latar belakang ilmu biomedis, Salman Khan, menganjurkan untuk memilih lemak baik yang berasal dari ikan berminyak agar cepat berat badan turun.

Ikan berminyak seperti salmon, makarel, sarden, dan ikan yang kaya akan asam lemak omega-3 dikenal memiliki kandungan lemak yang baik. Selain ikan, sumber omega-3 lainnya adalah kenari, biji rami, dan biji chia.

Salman Khan menjelaskan, lemak baik diketahui dapat meningkatkan metabolisme dan mendorong penurunan berat badan. Kabar bagusnya, lemak omega-3 juga dapat meningkatkan kepekaan terhadap hormon leptin yang bertindak sebagai penekan nafsu makan sehingga keinginan memiliki berat badan ideal cepat terwujud.

Dikutip dari situs Daily Mail, Selasa (12/7/2016), menurut penelitian dari Monash University di Australia, hormon leptin juga dapat meningkatkan thermogenesis yang berguna mengatur pembakaran kalori.

Untuk itu konsumsi ikan salmon dan sejenisnya jika kamu ingin menurunkan berat badan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini