Sukses

Tak Bisa Tidur? Cobalah Air Rebusan Pisang dan Kayu Manis

Liputan6.com, Jakarta - Jika Anda tidak dapat tertidur, mungkin Anda menderita beberapa masalah kesehatan seperti kecemasan, stres, dan depresi. Tentunya itu mempengaruhi kemampuan tubuh Anda untuk memperbaiki, dan meremajakan diri.

Namun gangguan tidur dapat diobati dengan ramuan sederhana dengan pisang, dilansir Boldsky, Jumat (1/7/2016). Diketahui, kulit pisang mengandung banyak kalium dan magnesium, yang dapat mengendurkan otot. Sementara, buahnya dapat meningkatkan kualitas tidur.

Ambillah beberapa pisang, rebus dalam 250 ml air selama 10 menit. Setelah air mendidih, campurkan sejumput bubuk kayu manis. Jika sudah tercampur, minumlah air rebusan pisang tersebut sebelum tidur.  

Pisang rebusnya jangan dibuang, tapi bisa dimakan. Anda akan merasakan perbedaan dalam beberapa hari setelah minum obat ini.

Anda pun akan tertidur dengan cepat, dan mendapatkan kualitas tidur yang baik. Tubuh Anda pun akan kembali pulih. Jika waktu tidur sudah seperti semula, Anda bisa menghentikan obatnya.

 

Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini