Sukses

Jus Segar untuk Orang dengan Tingkat Asam Urat Tinggi

Campuran nanas dan jahe untuk kontrol asam urat yang tinggi.

Liputan6.com, Jakarta Tingkat asam urat yang tinggi atau hyperuricemia merupakan kelebihan asam urat di dalam darah, yang bila dibiarkan begitu saja berisiko terjadinya encok. Menjalani pola diet sehat dianjurkan untuk membantu mengontrol kadar asam urat.

Untuk mengontrol asam urat dalam tubuh ada menu jus lezat yang baik bagi orang dengan asam urat tinggi. Jus tersebut merupakan perpaduan antara nanas dan jahe.

Berikut resepnya mengutip buku Olahan Sehat Berkhasiat Obat yang diterbitkan Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Tanaman Obat dan Obat Tradisional Balitbangkes, Kemenkes RI pada Selasa (3/5/2016).

Bahan
150 gram nanas dipotong-potong
200 ml air matang dingin
1 ruas jahe
1 buah jeruk nipis, peras ambil air
es batu serut

Cara Membuat
1. Campur bahan menjadi satu kecuali es batu serut. Blender dan saring.
2. Tambahkan es batu serut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini