Sukses

Manfaat Senam Saraf Neuromove

Ada banyak cara untuk membuat tubuh lebih bugar, salah satunya dilakukan dengan senam.

Liputan6.com, Jakarta Ada banyak cara untuk membuat tubuh lebih bugar, salah satunya dilakukan dengan senam. Namun kadang beberapa orang bingung harus melakukan senam apa lantaran ada banyak senam tertentu seperti senam diabetes asma, dan sebagainya. Lantas apa bedanya senam saraf dengan senam lainnya?

Menurut Pakar olahraga, dr Ade Jeanne D.L Tobing, SpKO, semestinya masyarakat tidak perlu bingung karena gerakan senam intinya adalah stretching dan kelenturan. Selebihnya, senam ini didesain lebih spesifik agar dapat mencegah risiko kerusakan saraf atau neuropati.

"Hasil data penelitian, masalah peredaran darah terjadi karena kurang gerak. Padahal olahraga dilakukan untuk memperbaiki nutrisi tubuh. Otak akan bekerja lebih baik bila rutin olahraga," katanya saat ditemui wartawan, ditulis Kamis (28/4/2016).

Berikut manfaat senam saraf Neuromove:

1. Mengurangi ketegangan dan membuat tubuh lebih rileks
2. Membantu koordinasi gerakan yang lebih bebas dan mudah
3. Meningkatkan Lingkup Gerak Sendi (ROM)
4. Membantu mencegah cedera (strain, tendon, sprain ligamen)
5. Membantu aktivitas yang berat menjadi mudah
6. Membantu memelihara tingkat kelenturan
7. Mengembangkan kewaspadaan tubuh, lebih mengenal diri
8. Membuat perasaan baik

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini