Sukses

Transplantasi Organ dari Orang dengan HIV Disetujui di RS Ini

Orang dengan HIV kini bisa mendonorkan organnya ke sesama penderita HIV.

Liputan6.com, Jakarta Rumah sakit di Johns Hopkins University menjadi institusi pertama di Amerika Serikat yang menyetujui penerimaan transplantasi organ dari orang dengan HIV positif ke pasien HIV pasien lainnya.

Persetujuan ini, yang pertama sejak dicabutnya pelarangan izin untuk praktik ini, bisa menyelamatkan ratusan nyawa manusia. Karena banyak sekali pasien dengan HIV yang membutuhkan organ baru untuk melanjutkan hidup mereka.

Ada lebih dari 120.000 orang berada dalam daftar tunggu untuk mendapatkan transplantasi organ di Amerika Serikat, menurut Johns Hopkins. 

"Hal ini sulit dipercayai, sangat menggembirakan bagi rumah sakit dan tim kami. Namun yang lebih penting bagi pasien dengan HIV positif yang memiliki penyakit lain," terang asisten profesor bedah dari Johns Hopkins, Dorry Segev.

"Ini artinya ada kesempatan hidup baru bagi seseorang," terang Segev seperti dikutip laman Time, Jumat (12/2/2016).
Transplantasi pertama akan dilakukan ketika pasien dan pendonor sudah menjalani tes.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.