Sukses

Kenapa 5 Jenis Makanan dan Minuman Ini Buruk bagi Gigi?

5 Jenis Makanan dan Minuman di Bawah ini disebut dapat merusak gigi. Mengapa demikian?

Liputan6.com, Jakarta Sejak lama kita diingatkan untuk tidak terlalu banyak mengonsumsi makanan dan minuman yang bisa merusak gigi. Gigi yang bermasalah tidak hanya menurunkan kepercayaan diri, tapi juga merusak kesehatan tubuh secara menyeluruh.

Inilah makanan dan minuman yang harus dihindari jika tak ingin gigi rusak, dikutip dari Times of India, Sabtu (30/1/2016)

1. Permen

Ada permen mengandung gula dan ada juga permen yang rendah gula. Untuk sehari-hari pilihlah permen rendah gula. Terlalu sering mengemut permen tinggi gula menyebabkan gigi berlubang. Jika permen terjebak di celah-celah gigi menyebabkan penumpukan bakteri.

2. Teh dan kopi

Asam tannic di kopi dan beberapa jenis teh dapat memunculkan noda cokelat di gigi. Gantilah teh biasa dengan teh hijau.

3. Buah mengandung sitrus

Lime, lemon, jeruk, dan anggur sarat dengan asam sitrat penyebab kerusakan gigi. Buah-buahan ini memang bagus untuk tubuh kita karena kandungan vitamin dan serat cukup tinggi. Namun jangan terlalu sering.

4. Minuman soda

Soda hanya mengandung gula, asam, dan karbonasi yang buruk untuk gigi. Terlalu sering hanya akan menyebabkan erosi gigi dan pembusukan.

5. Anggur

Sejumlah studi menyebut, anggur merah baik untuk kesehatan jantung dan mengontrol kadar kolestrol. Tapi anggur merah mudah sekali menodai gigi Anda.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.