Sukses

Adele Lebih Peduli Kondisi Dunia Ketimbang Bentuk Tubuhnya

Adele lebih memilih menerima kekurangan diri yang membuatnya terlihat unik daripada merasa galau akan hal itu.

Liputan6.com, Jakarta Bukan hanya memiliki vokal yang luar biasa, penyanyi Adele pun memiliki pola pikir yang tak biasa. Kedewasaan Adele jauh melebihi usianya. Ini terbukti ketika dia blak-blakan berbicara tentang bentuk tubuh dan masalah berat badan yang dialaminya dalam sebuah diskusi berkaitan dengan peluncuran album ketiganya, "25", belum lama ini.

Pada acara diskusi itu Adele menjawab berbagai pertanyaan yang diajukan para penggemarnya. Salah satunya mengenai bentuk tubuh.

"Saya memiliki masalah dengan bentuk tubuh, tentunya," jawab Adele dengan tenang dan santai. "Tapi saya tak membiarkan hal itu mengatur kehidupan saya," lanjutnya.

Adele lantas menyinggung kondisi dunia yang tengah menghadapi masalah terorisme, perang sipil, dan tragedi lainnya yang banyak memakan jiwa, termasuk tragedi Paris yang belum lama berselang. "Ada masalah yang lebih besar terjadi di dunia ketimbang apa yang kurasakan tentang diriku dan hal semacam itu," ucapnya.

Adele pun lebih memilih menerima kekurangan diri yang membuatnya terlihat unik dan meningkatkan rasa percaya diri daripada merasa galau akan hal itu. Dan penyanyi dengan tubuh berisi ini tampil berbeda dibandingkan selebriti wanita lainnya yang begitu mempedulikan bentuk tubuh.

"Dirimu hanya ada satu, jadi kenapa ingin tampak serupa seperti orang lain?" Adele melontarkan pertanyaan retoris. "Kenapa ingin memiliki gaya rambut yang sama atau opini yang sama dengan orang lain?" lanjutnya, seperti dilansir laman Today, Kamis (19/11/2015).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini