Sukses

Idol Group Dilarang Pacaran, Trik-trik Licik Dilakukan

Salah satu poin penting yang harus dipenuhi personel idol group adalah dilarang pacaran.

Liputan6.com, Jakarta "Tidak pacaran" merupakan satu poin penting di dalam surat kontrak yang harus dipenuhi para personel idol group di Jepang. Pihak manajemen mungkin takut para penggemar merasa dikhianati sang idola, yang membuat mereka berhenti membeli CD atau pernak-pernik apa pun menyangkut idol group tersebut.

Taktik licik seperti latihan rutin yang dimulai dari pagi hingga malam, jadwal tampil yang tidak tentu dengan pemberitahuan di detik-detik terakhir, dilakukan oleh pihak manajemen di Jepang supaya idol group yang mereka payungi tidak punya waktu sedikit pun memikirkan hal lain selain karir.

Bukan hanya latihan, idol group ini selalu disibukkan dengan tampil di berbagai program televisi, bertemu penggemar untuk tatap muka dan berjabat tangan, serta promosi-promosi singel terbaru setiap hari. Hal ini tentu saja untuk sekaligus mencegah mereka memiliki waktu untuk memiliki kekasih atau bahkan dekat dengan lawan jenis.

Para idol ini diharuskan melakukan berbagai jenis promosi di berbagai tempat, dengan jadwal yang penuh dan tak menentu, yang tidak memungkinkan mereka untuk janjian dengan orang lain di luar urusan karir dan promosi grup mereka.

Seperti dikutip dari situs Rocketnews24, Selasa (20/10/2015), manajemen menganggap metode ini begitu efektif. Jika tiba-tiba ada personel yang menanyakan jadwal mereka secara rinci, itu biasanya tanda mereka sedang dekat dengan seseorang atau bahkan sedang memiliki pacar.

Menyadari tindakan yang mereka lakukan itu salah, pihak manajemen berusaha mengobati hal itu dengan menyediakan waktu dan tempat untuk beristirahat bersama. Selain itu, pihak manajemen biasanya juga selalu memenuhi segala keinginan para idol, mulai dari makanan kesukaan sampai barang-barang yang disukai di lokasi syuting ataupun latihan para idol tadi. Bahkan, apa pun yang mereka minta, sebisa mungkin dipenuhi. Dengan catatan, bukan minta waktu untuk pacaran.

Namun, khawatir para gadis ini kehilangan gairah, manajemen bakal menyewa penata rambut dan make-up artis seorang pria muda nan tampan. Tapi pria tampan itu haruslah penyuka sesama jenis. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.