Sukses

Kelainan Kelamin pada Anak Bisa Diketahui Sejak di Kandungan

Kelainan genital pada anak memang dapat diketahui sejak masih di kandungan. Apalagi, genital sudah terbentuk saat janin berusia tiga bulan (

Liputan6.com, Jakarta Kelainan genital pada anak memang dapat diketahui sejak masih di kandungan. Apalagi, genital sudah terbentuk saat janin berusia tiga bulan (trimester) pertama.

Namun, Ahli Urologi Rumah Sakit Siloam ASRI, Dr dr Irfan Wahyudi, SpU(K) mengatakan, tak perlu terburu-buru untuk tahu hal itu, karena kondisi semacam ini bukan tergolong mengancam jiwa.

"USG sekarang sudah canggih-canggih, sehingga permasalahan genita bisa diketahui sedini mungkin. Tapi, ini bukan sesuatu yang mengancam jiwa. Jadi, tunggu saja sampai lahir," kata Irfan pada Jumat (29/5/2015)

Pun begitu lahir ternyata dokter menemukan ada kelainan genital, orangtua tak perlu panik. Konsultasikan ke dokter urologi untuk mengetahui dengan pasti kondisi yang dialami dan bagaimana penanganannya.

"Di Siloam ASRI sendiri memiliki AUC (Asri Urology Centre) yang merupakan pusat layanan urologi yang berkembang secara paripurna di mana masyarakat tidak hanya mendapat fasilitas urologi dewasa, melainkan turut memerhatikan kebutuhan layanan urologi anak serta rekonstruksi urologis," kata Irfan menekankan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini