Sukses

5 Keburukan Wanita dalam Menjalin Hubungan

Ada beberapa kesalahan umum yang kerap dilakukan para wanita

Liputan6.com, Jakarta Sejumlah wanita mungkin menyebutnya pengalaman tetapi dalam menjalin cinta, ternyata ada beberapa kesalahan umum yang kerap dilakukan para wanita. Seperti misalnya mengatur pasangan, mencoba mendominasi komunikasi dan sebagainya.

Lebih jelasnya, simak saja ulasannya berikut ini, seperti dikutip Boldsky, Sabtu (14/3/2015):

1. Bingung saat diajak bercinta

Saking salah tingkahnya, banyak perempuan yang depresi sendiri saat diminta kekasihnya berhubungan intim. Mereka lupa kalau cinta itu adalah kenyamanan masing-masing. Belajar menolak jika Anda tidak ingin. Karena jika dia benar-benar mencintai Anda, dia tidak akan keberatan untuk melamar Anda sebagai istrinya.

2. Mencoba mengubah laki-laki

Ini hal yang paling sering dilakukan para wanita dalam menjalin hubungan. Mereka mencoba mengubah penampilan bahkan karakter pasangan dengan cara apapun.

Ayolah, mengubah karakter laki-laki bukanlah ide cemerlang. Bila Anda ingin mengubahnya, setidaknya harus ada komitmen yang jelas. Alih-alih ingin mengubah pasangan, dia malah akan berpikir Anda tidak menerima dan mencintainya.

3. Selalu mengajak teman-teman saat kencan

Tidak berarti bahwa Anda harus menghentikan pertemanan. Tapi ketika Anda telah menjalin hubungan, hubungan dengan teman-teman pria harus dikurangi karena akan membuat pasangan tidak nyaman. Ada kalanya Anda bisa mengajak teman, tapi baiknya minta pendapat pasangan sebelum Anda bertemu teman-teman.

4. Mempertahankan hubungan yang alot

Kebiasaan wanita lainnya adalah mempertahankan hubungan yang tidak bisa lagi diperbaiki. Jika Anda tidak mencintainya lagi, katakan padanya bahwa Anda tidak bisa melanjutkannya dan Anda ingin mengakhirinya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini