Sukses

Pertama Kalinya, Herbal China Ini Dianggap Luar Biasa di Eropa

Belum lama ini, tumbuhan yang dijuluki 'pig pungent weed' ternyata diijinkan menjadi obat tradisional pertama di Inggris

Liputan6.com, Jakarta Jarang-jarang pengobatan menggunakan herbal bisa digunakan di Eropa. Selain uji klinis yantg ketat, penggunaan herbal masih belum sepopuler di Indonesia. Tapi belum lama ini, tumbuhan yang dijuluki 'pig pungent weed' ternyata diijinkan menjadi obat tradisional pertama di Inggris.

Seperti diberitakan Dailymail, Senin (2/3/2015) tanaman Sigesbeckia ini memiliki bau yang kurang sedap. Tapi di balik kekurangannya ternyata tumbuhan ini menyimpan kandungan hebat untuk mengobati rasa sakit dan nyeri yang diakibatkan arthritis.

Kendati demikian, menurut  chief executive dari Oxford, Robert Miller, obat ini akan digunakan nantinya dalam bentuk tablet dan kemungkinan akan mulai dijual bulan depan.

Keberadaan obat herbal ini tentu membuat bangga pemerintah Cina. Pasalnya, tablet Phynova ini adalah merupakan herbal pertama yang lolos uji coba Badan Pengawas Obat dan Makanan setempat.

Pakar Herbal Eropa, Michael McIntyre mengatakan bahwa penggunaan bahan alami saat ini memang sedang tren mengingat minimnya efek samping. Apalagi pasar herbal Cina ini telah banyak mendapat hati di hati orang Inggris sejak dua tahun lalu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini