Sukses

Wanita Suntikkan Darah ke Dada untuk Kencangkan Payudara

Perawatan tubuh dengan menggunakan `darah` tampaknya sedang tren. Dan darah yang disuntikkan ke dada kabarnya bisa mengencangkan payudara.

Liputan6.com, Jakarta Perawatan tubuh dengan menggunakan `darah` tampaknya sedang tren. Dulu, Kim Kardashian tampil dengan facial darah atau yang dikenal dengan vampire facelift. Kini, ada cara mengencangkan payudara kendur dengan vampire breastlift.

Wanita yang takut operasi tapi ingin payudara kencang dan lebih mudah, produk itu kabarnya menjanjikan.

Penciptanya adalah ahli bedah kosmetik di Amerika Serikat yang terinspirasi dari vampire facelift. Prosedur yang mengerikan itu melibatkan 60 ml darah yang diambil dari lengan.

Darah tersebut kemudian diekstraksi dan memisahkan trombosit dari sel-sel darah dengan menggunakan mesim berteknologi tinggi.

Selanjutnya, trombosit dirangsang untuk menghasilkan faktor pertumbuhan (growth factor), protein yang memperbaharui sel dan kemudian menyuntikkan kembali ke payudara.

Growth factor inilah yang digunakan tubuh untuk menyembuhkan luka. Mereka merangsang kolagen baru dan aliran darah (seolah-olah mengalami cedera).

Dalam waktu tiga minggu payudara seharusnya sudah menjadi lebih kencang dan terangkat.

Meskipun perawatan ini terdengar menyiksa, harganya lumayan sekitar 800 Pounsterling. Dan treatment direkomendasikan untuk wanita yang payudaranya kendur dan melorot, kulit berkerut di sekitar belahan dada, dan wanita yang putingnya masuk ke dalam.

Wanita yang ingin mencobanya harus berhati-hati. Itulah yang disampaikan Konsultan Ahli Bedah Plastik Miles Berry yang juga penulis The Good Boob Blible.

"Saya keberatan jika menyuntikkan growth factor ke dalam organ yang rawan kanker.

"Pasien harus melakukan mammogram sebelumnya dan menindaklanjutinya dengan hati-hati," kata Berry seperti dilansir Express, Jumat (13/2/2015).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.