Sukses

Bayi Ini Lahir Tanpa Bola Mata

Alami penyakit langka, bayi ini tidak memiliki bola mata.

Liputan6.com, Arizona Saat Kelly Lopez melahirkan bayi laki-lakinya di Meza, Arizona, AS, dirinya tidak melihat apapun yang aneh dari fisik sang bayi. Sampai beberapa jam kemudian, sang bayi akhirnya membuka mata. 

Betapa terkejutnya orang yang melihat bayi tersebut. Pasalnya, bayi yang baru lahir itu ternyata tidak memiliki bola mata.

Padahal, selama masa kehamilan, tidak ada tanda-tanda keanehan pada sang bayi. Dengan fakta tersebut, orangtua bayi mendaftarkannya untuk mendapatkan kacamata khusus bayi yang saat ini telah didapatkannya.

Meskipun begitu, dokter mengatakan bahwa bayi tersebut memiliki saraf optik. Hal ini memberikan harapan bahwa ia mungkin akan dapat melihat suatu hari nanti.

Menurut dokter seperti yang dilansir dari USA Today pada Rabu (28/1/2015), apa yang dialami bayi yang diberi nama Rickie Lopez ini merupakan cacat langka yang disebut anaphthalmia. Tahun yang lalu, peristiwa yang sama menimpa seorang bayi yang lahir di Denver, Colorado.

"Saya berharap suatu hari nanti mata mereka akan tumbuh atau melakukan transplantasi mata," kata Lopez.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini