Sukses

Kiat Tampil Cantik dan Bebas Jerawat di Tahun Baru

Wajah berjerawat bisa membuat Anda cemas saat pesta Tahun Baru. Anda tentu ingin tampil bebas jerawat. Berikut caranya.

Liputan6.com, New Delhi Jerawat menjadi masalah kulit yang masih saja mendera sejumlah orang. Dan masalah ini semakin membuat cemas menjelang pesta seperti akhir tahun. Pada saat itu, orang ingin wajahnya bebas jerawat.

Dokter Kulit Dr Sushil Tahiliani, Dokter Kulit Kosmetik Dr Abhijit Desai, Dr Rashmi Shetty, membeberkan kebiasaan sederhana yang bisa menyebabkan jerawat muncul dan bagaimana menghadapinya seperti dilansir ToI, Senin (22/12/2014).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Salah Pilih Produk


1. Salah Pilih Produk

Begitu banyak produk yang mengklaim bagus untuk kulit, tapi hati-hati produk itu bisa menghambat pori-pori Anda sehingga berjerawat.

Banyak produk yang sangat berminyak dan menyumbat pori-pori yang menyebabkan komedo yang akhirnya menjadi jerawat. Apabila Anda ingin mencegahnya, cobalah menggunakan makeup atau tabir surya yang berlabel non-comedogenic

3 dari 7 halaman

Tak Bersihkan Kulit


2. Tak Bersihkan Kulit

Bersihkan wajah Anda dari makeup sesegera mungkin bagus untuk mencegah munculnya jerawat. Gunakan remover makeup terlebih dahulu, kemudian gunakan pembersih. Cuci secara menyeluruh dan kemudian gunakan toner.

4 dari 7 halaman

Gunakan Makeup yang Memicu Iritasi


3. Gunakan Makeup yang Memicu Iritasi

Ada bahan tertentu dalam makeup dan tabir surya yang bisa menyebabkan Anda berjerawat. Bahan itu dari pewarna buatan, parfum, dan lain-lainnya yang bisa menyebabkan iritasi dan jerawat. Jadi, perhatikan labelnya sebelum menggunakan produk.

5 dari 7 halaman

Wajah kering


4. Wajah kering

Menghilangkan semua minyak dan kelembaban dari wajah dengan menggunakan pembersih yang keras, toner beralkohol bisa menyebabkan jerawat. Mengeringkan kulit akan menyebabkan lebih banyak minyak.

Hal terpenting, gunakan pembersih medis yang tepat untuk mengurangi kelebihan minyak tapi jangan pernah membuat wajah terlalu kering.

6 dari 7 halaman

Cucian Kotor

5. Cucian Kotor

Bantal atau handuk kotor mungkin menjadi penyebab Anda berjerawat. Wajah yang terkena sarung bantal yang tak bersih selama berjam-jam sebenarnya membuat Anda kontak dengan bakteri. Begitu juga dengan handuk kotor. Itu sama saja Anda melap kulit bersih Anda dengan bakteri.

Ingatlah sering-sering mencuci sarung bantal dan handuk Anda.

7 dari 7 halaman

Produk Rambut

6. Produk Rambut


Banyak orang yang tak berpikir bagaimana produk rambut bisa menyebabkan jerawat. Kebanyakan orang berpikir seberapa sering rambut menyentuh wajah.  Produk rambut dengan minyak, silikon, akan menyumbat pori-pori anda.



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini